Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Robert Alberts Ungkap Keuntungan Lakukan Rotasi di Persib

Kompas.com - 22/07/2019, 21:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengungkapkan efek positif dari rotasi yang sering dilakukan pada timnya.

Sejak pekan pertama Liga 1 2019 bergulir, Persib selalu menurunkan komposisi pemain yang berbeda pada setiap laga yang dilakoni.

Robert menyebut, hal tersebut dilakukan agar semua pemain, khususnya pemain muda, memiliki kesempatan bermain.

Selain itu, Robert menyebut bahwa rotasi juga bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan diri pemain yang jarang tampil.

Baca juga: Hal Unik dari Indonesia Open 2019, Wasit Pakai Batik hingga Spot Instagrammable

Pelatih asal Belanda itu mencontohkan saat timnya berlaga melawan PSIS Semarang pada pekan ke-10, di Stadion dr H Moch Soebroto, Magelang, Minggu (21/7/2019).

Dalam pertandingan tersebut, Persib kehilangan dua bek tengah andalannya, Bojan Malisic dan Achmad Jufriyanto, karena sanksi akumulasi kartu.

Mau tidak mau, Persib hanya bisa menurunkan Indra Mustafa dan Saepuloh Maulana.

Duet Indra dan Saepuloh pun sempat diragukan publik.

Namun kedua pemain tersebut bisa membuktikan kualitasnya.

Hasilnya, Persib bisa mengalahkan PSIS dengan skor 1-0, dan gawang mereka tak kebobolan.

"Ini keuntungan dari apa yang sudah saya lakukan pada awal musim. Pemain seperti Saepuloh, Indra, hingga Henhen sudah pernah bermain sebelumnya. Itu memberikan rasa percaya diri bagi mereka untuk menghadapi pertandingan," kata Robert di Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung, Senin (22/7/2019). 

"Pengalaman merupakan hal yang penting bagi pemain. Jadi kami tahu apa yang bisa diharapkan dari mereka," tuturnya. 

Dalam kiprahnya di Liga 1 2019, Persib sering kehilangan pemain penting dalam skuadnya.

Hal tersebut menjadi salah satu alasan Persib sering tampil dengan skuad berbeda.

Sebelum menghadapi PSIS, klub berjulukan Maung Bandung itu bertanding dengan Kalteng Putra FC tanpa Ezechiel N'Douassel dan Rene Mihelic yang terkena akumulasi kartu kuning.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com