Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Tempuh Perjalanan Pramusim Setara Aceh-Papua 6 Kali PP

Kompas.com - 13/07/2019, 10:20 WIB
Alsadad Rudi,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BBC

KOMPAS.com - Manchester United menempuh perjalanan pramusim paling jauh dibanding lima rivalnya di Liga Inggris.

Dalam tur pramusimnya kali ini, Man United akan melakukan perjalanan lebih dari 20.314 mil, atau setara dengan 32.692 kilometer.

Jarak ini hampir setara dengan perjalanan Banda Aceh ke Jayapura, Papua, sebanyak enam kali pulang pergi.

Jarak Banda Aceh ke Jayapura tercatat mencapai 5.033 kilometer.

Setan Merah akan menutup pramusimnya dengan dua laga di Eropa, masing-masing melawan Kristiansund BK di Norwegia pada 30 Juli, dan AC Milan di Wales pada 3 Agustus.

Baca juga: Jadwal Tur Pramusim Big Six Liga Inggris di Asia dan Amerika Serikat

Sementara itu, Tottenham Hotspur menempuh perjalanan terjauh kedua dengan 15.260 mil, atau setara 24.558 kilometer.

Berikutnya ada Arsenal yang menempuh 14.442 mil, Manchester City dengan 14.274 mil, dan Chelsea dengan 13.553 mil.

Dibanding anggota "big six" yang lain, Liverpool menempuh perjalanan terpendek.

The Reds hanya menempuh perjalanan 10.238 mil (setara 16.476 kilometer) pada tur pramusimnya kali ini.

Pada tur pramusimnya kali ini, Man United akan mengawalinya di Australia.

Di negeri Kangguru, skuad Ole Gunnar Solskjaer akan menantang klub lokal, Perth Glory pada Sabtu (13/7/2019) dan Leeds United pada Rabu (17/7/2019).

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung ICC 2019, Mulai 17 Juli 2019 di TVRI

Dari Australia, Man United akan terbang ke Singapura untuk menantang Inter Milan pada 20 Juli, baru kemudian ke Shanghai untuk berhadapan dengan Tottenha Hotspur.

Dari China, Man United akan kembali ke Eropa.

Dalam sesi latihan jelang laga melawan Perth Glory itu, pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, dikabarkan sudah memberi peringatan kepada para pemainnya.

Dilansir BolaSport dari The Telegraph, Solskjaer tak lagi memberi toleransi jika penampilan buruk Man United musim 2018-2019 terulang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com