Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ruben Sanadi: Lupakan Euforia Lawan Persib

Kompas.com - 08/07/2019, 17:00 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kapten Persebaya Surabaya, Ruben Sanadi, mengimbau rekan-rekannya untuk melupakan euforia usai menang atas Persib Bandung.

Sebab, Bajul Ijo kini dihadapkan pada laga melawan Barito Putara, Selasa (9/7/2019), di Stadion Gelora Bung Tomo.

Pada laga sebelumnya, Persebaya sukses meraih kemenangan telak dengan skor 4-0 atas Persib di Stadion Gelora Bung Tomo.

Skor tersebut sejauh ini menjadi kemenangan paling besar di Liga 1 2019.

"Pertandingan kemarin harus sudah kami lupakan, euforianya sudah kami lupakan. Kita fokus pada pertandingan hari esok. Saya bilang pada teman-teman agar kita tetap fokus," ucap Ruben Sanadi.

Baca juga: Klasemen Liga 1 2019, PSIS Gusur Persebaya dari 5 Besar

Ruben meminta Persebaya melupakan euforia kemenangan atas Persib, namun tidak dengan cara bermainnya.

Dia ingin Persebaya melanjutkan hasil positif yang diraih. Persebaya selalu menang dalam tiga laga terakhir.

"Apa yang kita dapat saat melawan Persib kemarin harus kami pertahankan di laga besok," tandasnya.

Barito Putera sendiri bakal datang ke Surabaya dengan modal yang bagus.

Dalam dua laga terakhir, Laskar Antasari meraih hasil imbang. Padahal, dua laga tersebut digelar di kandang lawan yakni PSIS Semarang dan Perseru Badak Lampung.

"Siapa pun lawan kita, saya minta pada teman-teman untuk tidak lihat lawan. Kita lihat tim kita saja dulu. Kita sudah temukan cara bermain kita dan kita pertahankan itu dulu. Tetap rendah hati dan jangan besar kepala," ujar Ruben.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com