Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persela Vs Persija, 2 Motivasi Tuan Rumah untuk Kalahkan Lawan

Kompas.com - 22/06/2019, 12:34 WIB
Hamzah Arfah,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Selain catatan buruk Persija Jakarta saat menjalani laga di Stadion Surajaya dalam dua musim terakhir, ada dua hal lain yang bisa menjadi kunci bagi tuan rumah Persela Lamongan untuk bisa kembali menundukkan tim Macan Kemayoran saat dua tim bertemu di tempat sama, Sabtu (22/6/2019) malam.

Raihan poin maksimal dari laga tersebut memang tengah diupayakan, terlebih tim Laskar Joko Tingkir belum pernah mengemas kemenangan dari tiga pertandingan yang sudah dijalani, baik saat melakoni dua kali laga home maupun saat away ke markas Arema FC.

"Tentunya, yang pertama, kami bermain di kandang dan pemain harus memiliki motivasi yang berlipat-lipat. Yang kedua, sampai minggu ketiga kami masih belum pernah mendapatkan kemenangan," ujar pelatih Persela, Aji Santoso, Jumat (22/6/2019).

Baca juga: Persela Vs Persija, Julio Ingin Buka Lembaran Baru Macan Kemayoran

"Menurut saya, dua faktor ini yang menjadi motivasi, yakni bermain di kandang dan kami ingin secepat mungkin mengakhiri paceklik kemenangan supaya pemain lebih percaya diri untuk menatap pertandingan-pertandingan selanjutnya," ucap dia.

Baik Persela maupun Persija saat ini masih sama-sama menghuni papan bawah klasemen sementara, dengan sama-sama baru mengoleksi satu poin dari tiga pertandingan yang sudah dijalani. Kondisi yang diharapkan oleh Aji dapat dimanfaatkan oleh skuad Persela.

"Saya sampaikan kepada seluruh pemain dalam pertandingan melawan Persija ini, mereka semua harus lebih termotivasi, fighting spirit, serta menjaga kerja sama dan kekompakan tim. Bagaimanapun ini adalah tim, perlu kerja sama," kata Aji.

Baca juga: Persela Vs Persija, Aji Tanggapi Suksesi Pelatih di Macan Kemayoran

"Kami ingin menang untuk bisa menyenangkan hati suporter dan para pencinta sepak bola di Lamongan," tutur dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com