Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juergen Klopp Dinilai Berperan Besar atas Kesuksesan Liverpool

Kompas.com - 02/06/2019, 06:20 WIB
Nugyasa Laksamana,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Kapten Liverpool, Jordan Henderson, tak ragu untuk menyebut nama Juergen Klopp sebagai sosok yang paling berkontribusi atas keberhasilan tim menjuarai Liga Champions 2018-2019.

Menurut Henderson, kehadiran Juergen Klopp sebagai pelatih Liverpool sejak 2015 telah membawa perubahan positif yang signifikan.

Baca juga: Mohamed Salah, dari Sebuah Desa hingga Juara Liga Champions di Madrid

"Tanpa dia (Klopp), ini (juara Liga Champions 2018-2019) tidak mungkin terjadi," ujar Henderson yang dikutip dari situs resmi UEFA.

"Kami sudah melewati masa-masa sulit dalam satu musim, tetapi apa yang telah dia lakukan sejak masuk ke sini benar-benar sulit dipercaya," tutur Henderson menjelaskan.

Lebih lanjut, Henderson menyatakan bahwa Klopp adalah pelatih yang bisa menciptakan kekompakan di antara para pemain Liverpool.

Faktor itulah yang dinilai Henderson menjadi kunci dalam keberhasilan Liverpool meraih trofi "Si Kuping Besar" pada musim ini.

"Ada kebersamaan yang saya rasakan. Dia (Klopp) telah menciptakan suasana ruang ganti yang spesial. Saya kira semua pujian layak diberikan kepadanya," kata Henderson.

Pada laga final Liga Champions 2018-2019 yang berlangsung di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Sabtu (1/6/2019) atau Minggu dini hari WIB, Liverpool mengalahkan Tottenham dengan skor 2-0.

Baca juga: Tottenham Vs Liverpool, Akhir Penantian Juara Juergen Klopp

The Reds, julukan Liverpool, membuka gol melalui eksekusi penalti Mohamed Salah pada menit ke-2.

Striker cadangan Divock Origi kemudian menggenapkan skor laga menjadi 2-0 lewat tendangan keras mendatarnya pada menit ke-87.

Bagi Klopp, ini adalah gelar juara keenamnya sebagai pelatih. Lima gelar sebelumnya diraih saat masih menangani Borussia Dortmund.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com