Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hadir dalam Launching Jersey Baru Chelsea, Tanda Hazard Tak ke Madrid?

Kompas.com - 02/05/2019, 21:02 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Chelsea meluncurkan jersey utama mereka untuk musim kompetisi 2019-2020.

Eden Hazard menjadi orang yang paling depan, saat foto launching jersey The Blues terpampang di situs resmi klub asal London tersebut (2/5/2019).

Dalam foto tersebut Hazard nampaknya akan tetap menjadi tulang punggung tim pada musim depan.

Kendati demikian, spekulasi hengkangnya penyerang Belgia itu tetap kencang. Hazard telah dikaitkan dengan raksasa Spanyol, Real Madrid.

Baca juga: Hazard: Chelsea Akan Main di Liga Champions Musim Depan

Seperti yang dilansir Goal, pemain berusia 28 tahun tersebut pernah mengatakan kekagumannya pada Los Blancos.

Sejauh ini, Hazard belum mau menandatangani kontrak bersama Chelsea, sehingga kontraknya akan habis pada 2020.

Teka-teki berlabuhnya mantan pemain Lille itu ke Real Madrid masih tanda tanya. Hazard telah mengungkapkan bahwa ia masih berkomitmen untuk memperkuat The Blues, setidaknya sampai dengan musim ini.

Baca juga: Jadwal Liga Europa dan Live Streaming, Prediksi Frankfurt Vs Chelsea

“Ini rumah kami. Setiap saat kami melangkah untuk bermain di depan pendukung kami, ini akan merasa benar,” terang Hazard saat ditanya tentang konsep launching jersey Chelsea.

“Kami menciptakan begitu banyak memori di (Stamford) Bridge selama beberapa tahun jadi kita pantas memberikan penghormatan kepada stadion melalui jersey,” imbuhnya.

Di lain sisi, saat ini Chelsea masih berfokus untuk menghadapi Eintracht Frankfurt dalam leg pertama semifinal Liga Europa di Commerzbank Arena, Jumat (3/5/2019) dini hari nanti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com