Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Final Piala Presiden 2019, Persebaya Jadi Tuan Rumah Pertama

Kompas.com - 06/04/2019, 22:14 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

KOMPAS.com - Pengundian (drawing) babak final Piala Presiden 2019 antara Persebaya Surabaya dan Arema FC telah dilakukan. Hasilnya, Persebaya akan lebih dulu menjadi tuan rumah pada laga final leg pertama.

Proses drawing dilakukan di Kantor PSSI di Jakarta, pada Sabtu (6/4/2019) pukul 21.52 WIB, dan disiarkan secara live streaming melalui akun resmi PSSI di media sosial Instagram.

Baca juga: Madura United Vs Persebaya, Bajul Ijo ke Final Piala Presiden 2019

Babak final Piala Presiden 2019 memang menggunakan format kandang-tandang, yang berarti akan diadakan dua partai final.

Pertandingan final leg pertama akan diselenggarakan di markas Persebaya, yakni di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, pada tanggal 9 April 2019.

Gelandang serang Arema FC Makan Konate saat tampil melawan Barito Putera dalam babak penyisihan Grup E Piala Presiden 2019KOMPAS.com / ANDI HARTIK Gelandang serang Arema FC Makan Konate saat tampil melawan Barito Putera dalam babak penyisihan Grup E Piala Presiden 2019

Sementara itu, pertandingan final leg kedua akan digelar di markas Arema FC, Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, pada 12 April 2019.

Arema FC lolos ke final setelah mengalahkan Kalteng Putra dengan skor agregat 6-0. Pada laga leg pertama di kandang, Singo Edan menang 3-0.

Adapun Persebaya sukses menyingkirkan Madura United dengan kedudukan agregat 4-2. Bajul Ijo menang 1-0 pada leg pertama (kandang), serta 3-2 saat leg kedua (tandang).

Baca juga: Malaysia Open 2019, Kondisi Angin Sulitkan Jonatan Christie

Striker Persebaya asal Tajikistan, Manuchehr Jalilov, berpeluang menjadi top scorer Piala Presiden 2019. Saat ini, dia sudah mencetak lima gol, atau setara dengan jumlah yang diciptakan pemain Persija Jakarta, Bruno Matos.

Namun, Jalilov tentu berpeluang besar menjadi top scorer lantaran Persija sudah tersingkir pada babak perempat final.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com