Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hadapi Persela, Bali United Tidak Ingin Bermain Seri di Kandang

Kompas.com - 21/02/2019, 13:30 WIB
Kontributor Bali, Robinson Gamar,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Bali United akan menjamu Persela Lamongan pada leg kedua babak 16 besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat (22/2/2019) besok.

Pada pertemuan pertama, Bali United berhasil memetik kemenangan dengan skor tipis 0-1.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, mengatakan bahwa anak asuhnya hanya butuh hasil seri agar lolos ke fase selanjutnya.

Namun, hasil imbang bukanlah target Teco dan anak asuhnya saat bermain di hadapan suporter sendiri.

Baca juga: Yabes Tanuri Bantah Bayar Perangkat Pertandingan untuk Menangkan Bali United

"Kami sudah menang 1-0 di sana, seri saja bisa lolos. Tapi di depan suporter harus kerja keras, konsentrasi dan menang," ujar Teco.

Menurutnya, Bali United sangat membutuhkan kemenangan untuk menjaga kondisi tim. Kemenangan di hadapan suporter bisa membuat pemain termotivasi dan lebih percaya diri.

Baca juga: Arema, Bali United, Borneo, dan Persija Disebut Atur Pertandingan untuk Menang

Sebelum menjamu Persela, Bali United menggelar dua kali latihan. Latihan pertama digelar pada Rabu (20/2/2019). Setelah itu, Bali United kembali berlatih pada Kamis (21/2/2019).

"Kemarin kami latihan taktik ya, hari ini kita latihan lagi untuk mengecek kondisi fisik pemain apakah ada yang cedera atau capek sehingga bisa susuk tim yang baik," ucap Teco.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com