Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persela Vs Bali United, Rahasia Teco Taklukkan Tuan Rumah

Kompas.com - 19/02/2019, 07:40 WIB
Hamzah Arfah,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Pelatih Bali United Stefano Cugurra buka suara terkait rahasia kesuksesan anak didiknya memenangi laga leg pertama babak 16 besar Piala Indonesia menghadapi Persela Lamongan di Stadion Surajaya, Lamongan, Senin (18/2/2019) malam.

Pada laga tersebut, tim Serdadu Tridatu menang tipis 1-0 berkat gol bunuh diri stopper asing Persela, Jairo Rodriguez, pada menit ke-34 yang berusaha menahan laju tendangan Ricky Fajrin.

"Kami sudah dapat hasil positif, 1-0 sangat bagus buat kami," ujar Teco, sapaan Stefano Cugurra, selepas pertandingan.

Mantan arsitek Persija Jakarta tersebut juga mengungkap sedikit rahasia tim Bali United dalam memenangi laga kali ini, selain kerja keras pemain selama pertandingan.

Baca juga: Hasil Babak 16 Besar Piala Indonesia, Bali United Kalahkan Persela di Surajaya

"Dalam latihan, kami bicarakan kepada mereka (para pemain), bahwa jika kehilangan bola harus segera lakukan marking ketat," ucap dia.

Hanya, Teco tetap berpesan kepada para pemain Bali United untuk tidak cepat puas dan jemawa dengan hasil yang sudah diraih. Karena, menurut dia, pertandingan masih belum berakhir untuk bisa memastikan lolos ke babak berikutnya.

"Kami harus kerja keras lagi. Meski sudah menang 1-0, tetapi ini kan belum selesai. Kami harus lebih baik di Bali (leg kedua)," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com