Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Pelatih Persela Puas dengan Keseriusan Pemain di Piala Indonesia

Kompas.com - 22/12/2018, 06:30 WIB
Hamzah Arfah,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.comPersela Lamongan berhasil membekap kontestan Liga 3, Persekaba Badung, dengan skor 6-0 dalam pertandingan babak 64 besar Piala Indonesia 2018 yang dilaksanakan di Stadion Surajaya, Jumat (21/12/2018) sore.

Tampilan apik serta keseriusan yang ditunjukkan para pemain tim Laskar Joko Tingkir dalam laga tersebut membuat tim pelatih Persela merasa puas.

"Bukan hanya sekadar menang, tetapi sikap anak-anak cukup profesional di dalam latihan maupun pertandingan tadi," ujar asisten pelatih Persela, Danur Dara, selepas pertandingan.

Ia juga tidak sependapat bila kemenangan dengan skor mencolok tersebut cukup mudah diraih oleh Syahroni dan kawan-kawan lantaran mereka hanya menghadapi Persekaba yang berlaga di Liga 3.

Baca juga: Persela Lolos ke Babak 32 Besar Piala Indonesia 2018

“Bukan masalah terlalu jauh level, tetapi memang sudah saya tekankan kepada para pemain untuk tetap bermain serius, tidak hanya menang, tetapi juga menghibur. Kami juga instruksikan bagaimana agar lawan tidak sampai berkembang, memang semua sudah sesuai dengan perencanaan tim pelatih," ucap dia.

Atas hasil yang didapatkan, lanjut Danur, menjadi modal berharga bagi skuad Persela untuk menatap persaingan di babak 32 besar Piala Indonesia 2018.

"Ini salah satu modal Persela untuk menghadapi laga selanjutnya. Sekaligus ini juga report pemain untuk rekomendasi ke manajemen, siapa-siapa saja pemain yang layak untuk dipertahankan musim depan," kata dia.

Lantaran jadwal babak 32 besar Piala Indonesia belum diketahui serta bergulirnya kompetisi Liga 1 musim depan yang besar kemungkinan bakal digelar seusai Pilpres 2019, skuad Persela akan kembali diliburkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com