Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liga 1, Kata Alfredo Vera Setelah Gagal Selamatkan Sriwijaya FC

Kompas.com - 09/12/2018, 22:30 WIB
Andi Hartik,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Upaya Alfredo Vera menyelamatkan Sriwijaya FC dari zona degredasi Liga 1 2018 kandas. Klub asal Palembang itu harus turun kasta ke Liga 2 setelah kalah 1-2 dari Arema FC pada pekan terakhir di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (9/12/2018).

Sebagai pelatih kepala yang diharapkan mampu menyelamatkan Laskar Wong Kito, Alfredo mengungkapkan kekesalannya terhadap jalannya pertandingan itu. Terdapat insiden di lapangan yang dianggapnya merugikan.

Baca Juga: Mengenal Lucas Paqueta, Talenta Brasil yang Bikin AC Milan Rela Pecahkan Rekor Transfer

"Kalau kami menang bisa selamat, cuma apa yang saya lihat, sudah terjadi apa yang harus terjadi," katanya.

"Kita lihat pertandingan, kami sudah menang dan ada sesuatu dan menurut saya tidak benar. Tapi oke sudah terjadi seperti itu. Saya tanggung jawab dengan apa yang terjadi. Yang lain tidak bisa bicara apa - apa lagi," katanya.

Sriwijaya FC sempat unggul melalui tandukan Esteban Viscarra pada menit ke-24. Namun, Sriwijaya FC tidak bisa mempertahankan keunggulannya karena gol Makan Konate melalui titik putih pada menit ke-62 dan gol Dedik Setiawan (81') membuat Sriwijaya FC kalah.

Alfredo enggan mengomentari keputusan wasit menunjuk titik putih yang menuai protes keras dari sejumlah pemain Sriwijaya FC. Penalti itu menjadi awal kemenangan Arema FC.

"Menurut kamu gimana. Saya tidak komentar. Kalian sudah lihat. Untuk apa saya komentar," katanya saat ditanya tentang penalti tersebut.

Alfredo mengaku sudah berusaha mengangkat posisi Sriwijaya FC di klasemen. Namun, waktu yang dimilikinya sangat mepet untuk memperbaiki gaya bermain tim.

Sebab, Alfredo bergabung bersama Sriwijaya FC menjelang akhir kompetisi. Kedatangan Alfredo diharapkan mampu memperbaiki performa Laskar Wong Kito.

"Sudah selesai tidak bisa evaluasi apa-apa lagi. Kami berusaha dari waktu saya datang sampai sekarang belum bisa selamatkan tim ini. Memang kami berusaha untuk bangun tapi waktu sedikit," ujarnya.

"Terlalu mepet waktunya. Pemain sudah melakukan semua yang harus dilakukan. Kerja keras, tapi tidak menang," ungkapnya.

Akibat kekalahan itu, Sriwijaya FC finis di posisi ke-16 atau posisi ketiga dari bawah. Mereka mendampingi Mitra Kukar dan PSMS Medan yang juga turun kasta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com