Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Juventus Vs Valencia, Bianconeri Menanti Tuah Ronaldo

Kompas.com - 27/11/2018, 08:25 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Juventus dipastikan akan mengandalkan Cristiano Ronaldo saat berhadapan dengan Valencia pada laga kelima Grup H Liga Champions di Stadion Allianz, Selasa (27/11/2018) atau Rabu dini hari WIB.

Sebelum pindah ke Juventus awal musim ini, Ronaldo sudah 18 kali bertemu dengan Valencia saat berseragam Real Madrid.

Statistik Ronaldo dalam periode tersebut cukup mentereng, yakni 15 gol dan empat assists di Liga Spanyol dan Copa del Rey.

Torehan itu membantu Real Madrid meraih 10 kemenangan, enam imbang, dan hanya menelan dua kali kekalahan.

Baca juga: Permutasi Liga Champions: Hasil yang Dibutuhkan Setiap Klub untuk Lolos 16 Besar

Ronaldo tentunya berambisi mencetak gol lagi ke gawang Valencia karena pada pertemuan pertama dirinya mendapatkan kartu merah.

Beruntung, saat itu, Juventus sukses menang 2-0 lewat dua gol penalti Miralem Pjanic di laga pembuka.

Pelatih Valencia, Marcelino García Toral, pun mengatakan timnya akan mewaspadai Ronaldo.

"Ronaldo selalu ingin mencetak gol dan menang. Kami tetap akan menghadapi Ronaldo yang sama ketika dia berada di Spanyol. Kami tahu betul karakteristik Ronaldo," kata Marcelino dikutip dari situs UEFA.

Baca juga: Jadwal Live TV Liga Champions Malam Nanti - 2 Siaran Langsung RCTI

Saat ini, Juventus memimpin klasemen Grup H dengan koleksi sembilan poin. Sementara itu, Valencia duduk di peringkat ketiga dengan raihan lima angka.

Hasil seri sudah cukup membuat Juventus meraih satu tiket tampil di babak 16 besar. Adapun Valencia harus meraih kemenangan untuk memperbesar peluang lolos dari fase grup.

Pada laga ini, Juventus masih belum bisa menurunkan Emre Can, Sami Khedira, Leonardo Spinazzola, dan Federico Bernardesch.

Sementara itu, Valencia hanya kehilangan Denis Cheryshev.

Jadwal siaran langsung Juventus versus Valencia, Rabu (28/11/2018) di Stadion Allianz mulai pukul 03.00 WIB Live di RCTI

Kata pelatih:
Massimiliano Allegri (Juventus): Valencia punya peluang lolos ke fase gugur dan dipastikan mereka punya mental berbeda dari pertemuan pertama. Kami harus menghormati Valencia. Mereka adalah tim yang solid dan hanya kalah satu kali dari 10 laga terakhir.

Marcelino García Toral (Valencia): Kami akan berhadapan dengan Juventus yang merupakan tim terbaik di kompetisi. Kami datang ke sini (Turin) untuk menang, itu lah yang selalu dalam pikiran kami. Kami tidak akan memikirkan laga lain karena tidak menguntungkan untuk kami.

Prediksi susunan pemain Juventus Vs Valencia:

Juventus: Wojciech Szczesny; Joao Cancelo, Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, Alex Sandro; Rodrigo Bentancur, Miralem Pjanic, Blaise Matuidi; Paulo Dybala, Mario Mandžukic, Cristiano Ronaldo

Valencia: Neto; Daniel Wass, Ezequiel Garay, Gabriel Paulista, Jose Gayà; Carlos Soler, Daniel Parejo, Geoffrey Kondogbia, Goncalo Guedes; Mitchy Batshuayi, Rodrigo Moreno

Prediksi skor:

  • Whoscored: Juventus 2-0 Valencia
  • Sporticos: Juventus 2-1 Valencia
  • Football Expert: Juventus 2-0 Valencia
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com