Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eden Hazard Gabung Chelsea karena Saran Joe Cole

Kompas.com - 14/11/2018, 12:03 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Kapten timnas Belgia, Eden Hazard, mengaku keputusannya bergabung ke Chelsea pada tahun 2012 sangat dipengaruhi oleh saran Joe Cole.

Kedua pemain ini sempat bermain bersama di LOSC Lille pada musim 2011-2012. Saat itu Joe Cole berstatus sebagai pemain pinjaman dari Liverpool.

Hazard menyebut saran Joe Cole sangat penting untuk meyakinkan dirinya bergabung dengan Chelsea.

"Saya berbicara kepada Joe Cole sebelum memutuskan bergabung dengan Chelsea. Setiap hari, dengan serius, dia memberitahu saya bahwa Chelsea adalah klub terbaik untuk saya," ujar Eden Hazard seperti dikutip BolaSport.com dari akun Twitter Chelsea.

"Dia mengatakan Chelsea merupakan klub besar, di mana Anda bisa meraih trofi setiap musim. Atas alasan itu, saya bergabung dengan Chelsea. Terima kasih, Joe Cole," tutur Hazard menambahkan.

Baca juga: Usai Tolak Real Madrid, Antonio Conte Masih Santai Cari Klub Baru

Baca juga: Performa Alvaro Morata Tengah Meningkat Signifikan di Liga Inggris

Tidak heran melihat Joe Cole menyarankan Hazard untuk bergabung ke Chelsea. Pasalnya, Joe Cole meraih kesuksesan dalam karier sepak bolanya ketika tujuh musim di Chelsea.

Joe Cole total meraih 10 trofi bergengsi termasuk tiga gelar Liga Inggris. Joe Cole juga pernah menjadi pemain terbaik Chelsea pada tahun 2008.

Setelah malang-melintang bersama tujuh tim, Joe Cole akhirnya menyatakan pensiun pada usia 37 tahun, Selasa (13/11/2018).

Joe Cole mengakhiri kariernya di klub kasta kedua kompetisi sepak bola Amerika Serikat, Tampa Bay Rowdies. (Septian Tambunan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com