Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cesc Fabregas Takut Eden Hazard Tinggalkan Chelsea Musim Depan

Kompas.com - 28/09/2018, 15:26 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Sport 360

KOMPAS.com - Gelandang Chelsea, Cesc Fabregas, berharap timnya segera menyelesaikan proses perpanjangan kontrak dengan Eden Hazard yang tersisa dua musim lagi.

Menurut Fabregas, kondisi ini membuat potensi Chelsea kehilangan Hazard di musim depan semakin besar.

Seperti diketahui, seorang pemain boleh melakukan komunikasi dengan tim lain tanpa persetujuan tim lama ketika menyisakan kontrak satu tahun.

"Tidak banyak tim di dunia yang bisa membeli Hazard saat ini. Hazard masih punya sisa dua tahun lagi dalam kontraknya. Tapi di musim depan, semuanya berubah," kata Fabregas dikutip dari Sport 360, Jumat (28/9/2018).

"Musim depan Chelsea sudah tidak punya kekuatan untuk menahan Hazard sebesar musim ini. Hazard adalah salah satu pemain terbaik di dunia," ujar Fabregas menambahkan.

Baca juga: Eden Hazard Lebih Ingin Menangi Trofi Ketimbang Jadi Top Skorer

Lebih lanjut, Fabregas menilai Chelsea akan mendapatkan kerugian materi cukup besar jika tidak berhasil membujuk Hazard memperpanjang kontraknya.

"Keputusan yang sangat mudah untuk mempertahankan Hazard, terlebih saat ini. Apakah anda tahu berapa harga Hazard di pasaran saat ini?" kata Fabregas.

"Dengan kondisi pasar saat ini dan Hazard punya sisa kontrak dua musim, sangat tidak mungkin klub lain bisa membelinya," ucap pemain asal Spanyol ini menambahkan.

Baca juga: Eden Hazard Jelaskan Perbedaan 2 Striker Mandul Milik Chelsea

Rumor kepergian Hazard dari Chelsea semakin berembus kencang setelah gelaran Piala Dunia 2018.

Hazard pernah menyatakan ingin mencari tantangan baru untuk karier sepak bolanya.

Raksasa Spanyol, Real Madrid disebut-sebut menjadi peminat Hazard.

Kondisi keungan dan kebiasaan belanja pemain bintang membuat Real Madrid menjadi yang terdepan untuk mendapatkan Hazard di masa depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com