Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tantang Persebaya, PS Tira Andalkan Produktivitas Gol Tandang Rakic

Kompas.com - 10/09/2018, 20:18 WIB
Ghinan Salman,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com – Menantang Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (11/9/2018), pelatih PS Tira Nilmaizar berharap banyak kepada striker asingnya, Aleksandar Rakic.

Pemain asal Serbia itu terbukti memiliki naluri mencetak gol ketika bermain di kandang lawan. Setidaknya, Rakic tercatat sudah mengumpulkan 10 gol dari 20 kali bermain bersama The Young Warriors.

Sembilan dari 10 gol yang dicetaknya selalu ia sarangkan ke kandang lawan, salah satunya saat menghadapi Sriwijaya FC, PSIS, Arema FC, PSM, Bhayangkara FC, hingga Persib Bandung.

"Mudah-mudahan Rakic bisa konsisten seperti biasanya dan mampu membahayakan pertahanan lawan karena itu yang kami butuhkan," ucap Nilmaizar pada sesi jumpa pers di Surabaya, Senin (10/9/2018).

Baca juga: Liga 1, PS Tira Optimistis Tatap Laga Melawan Persebaya

Kendati demikian, eks juru taktik timnas Indonesia dan Semen Padang ini tidak hanya mengandalkan ketajaman lini serang timnya untuk bisa mencuri poin di Surabaya.

Saat meladeni permainan Persebaya, Nilmaizar mengaku tetap berupaya membuat pertahanan timnya kokoh. Apalagi, PS Tira tercatat sebagai tim dengan angka kebobolan terbanyak di Liga 1, yakni 44 kali kemasukan.

"Memang kami sedikit kewalahan di pertahanan. Makanya, dua pertandingan terakhir ini kami lebih banyak fokus di pertahanan. Ini sudah kami pelajari," tutur Nilmaizar.

Saat menggelar pemusatan latihan, kata Nilmaizar, kondisi fisik, mental, dan taktik pemainnya terus diperbaiki, baik dari sisi bertahan maupun menyerang.

"Apalagi Persebaya memang sedang produktif. Semoga kami bisa mengatasinya," katanya.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Mauritius

Karena itu, Nilmaiar berharap para pemainnya tidak mengalami kendala apa pun pada pertandingan melawan Persebaya, terutama berkaitan dengan kondisi pemain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com