Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lupakan Masalah Internal, Sriwijaya FC Ingin Menang di Kandang Persib

Kompas.com - 03/08/2018, 20:30 WIB
Dendi Ramdhani,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Sriwijaya FC bertekad meraih kemenangan saat bertandang ke markas Persib Bandung, Sabtu (4/8/2018) besok.

Pelatih Sriwijaya FC, Subangkit, menekankan bahwa anak asuhnya telah bangkit dari persoalan internal yang sempat mengganggu suasana tim.

Kemenangan atas Borneo FC pada laga terakhir menjadi suntikan moral bagi skuad berjuluk Laskar Wong Kito itu.

"Pertandingan besok memang berat, tetapi kami sudah siap. Setelah kemenangan atas Borneo kemarin, mental pemain meningkat dan melupakan masalah-masalah yang lalu. Itu menjadi modal berharga bagi kami untuk menghadapi Persib. Kami bertekad mengambil poin di Bandung," tutur Subangkit dalam sesi konferensi pers di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Jumat (3/8/2018).

"Di awal-awal memang ada banyak masalah, tetapi perlahan setelah menang atas Borneo kemarin, kami sudah bisa melupakan masalah," kata mantan pelatih PSIS Semarang itu.

Baca juga: 5 Pemain Persib yang Diganjar Sanksi Komdis PSSI

Pada laga besok, Persib dipastikan tak diperkuat tiga pemain pilarnya, yakni Bojan Malisic, Hariono, serta bomber utamanya, Ezechiel N'douassel, yang terkena sanksi larangan bermain.

Meski demikian, Subangkit memprediksi pincangnya skuad Persib tak akan memengaruhi kekuatan tuan rumah. Sebab, menurut Subangkit, Persib punya kedalaman tim yang cukup mumpuni di tiap lini.

"Persib tim kuat di setiap lini. Mereka pasti akan berupaya keras untuk meraih kemenangan di pertandingan nanti. Saya kira, tanpa mereka, Persib tetap tim bagus. Kalau enggak ada Bojan, masih ada Indra. Ezechiel enggak main, masih ada Bauman dan Patrich, mereka masih punya banyak pilihan," tuturnya.

Laga besok, lanjut Subangkit, menjadi momentum kebangkitan Sriwijaya FC setelah ditinggal beberapa pemain pilarnya.

Baca juga: Tak Mudah Raih Juara Liga 1, Persib Akan Tampil Konsisten

"(Melawan Persib) kami lihat sebagai momentum kebangkitan untuk Sriwijaya. Kami tanpa Beto dan Zulfiandi karena main di timnas. Namun, anak-anak akan berjuang untuk besok. Paling tidak kami tidak kehilangan angka di sini," katanya.

Di tempat yang sama, pemain Sriwijaya, FC Zalnando, mengaku sudah mempersiapkan segalanya untuk menahan determinasi kubu tuan rumah.

"Kami sudah persiapkan untuk lawan Persib. Kami ingin dapat poin di sini. Kami ingin menutup laga tandang terakhir ini sebelum libur Asian Games," ujarnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com