Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spalletti Pastikan Mauro Icardi Bertahan di Inter Milan

Kompas.com - 28/05/2018, 09:25 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

MILAN, KOMPAS.com - Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti, menyebut kapten timnya, Mauro Icardi, tidak akan hengkang pada bursa transfer musim panas nanti.

Menurut Spalletti, dia sudah berbicara dengan Icardi dan menyebut sang pemain sangat bahagia di Inter Milan.

"Saya telah berbicara dengan Mauro Icardi beberapa kali dan dia mengungkapkan keinginannya dengan jelas. Dia merasa bahagia di Inter dan ingin tetap tinggal," ucap Spalletti seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

"Kami harus siap tentang segala sesuatu, tetapi untuk saat ini tidak diragukan lagi Icardi ingin tetap tinggal," tutur Spalletti.

Baca juga: Penegasan Lanjutan Cristiano Ronaldo soal Rencana Hengkang dari Real Madrid

Sebelum musim ini berakhir, Icardi adalah pemain yang selalu dikaitkan dengan raksasa Spanyol, Real Madrid. Icardi dikabarkan menjadi target Zinedine Zidane untuk menggantikan Karim Benzema yang sudah mulai menua.

Sebelum pernyataan Spalletti ini, Icardi sendiri berjanji akan tetap berseragam Il Nerazzurri di musim depan. Hal ini diperkuat dengan pernyataan Icardi yang sudah memiliki rumah baru di kota Milan.

"Anda tahu keinginan saya adalah bertahan. Saya fans nomor satu Inter Milan. Saya dan keluarga sudah membeli rumah baru di Milan dan ini menjadi tanda saya akan bertahan," ujar Icardi.

Icardi memutuskan bertahan setelah Inter Milan memastikan diri tampil di Liga Champions musim depan. Di musim ini, Icardi tampil impresif dan menjadi top scorer Liga Italia bersama Ciro Immobile (Lazio) dengan torehan 29 gol. (Tomy Kartika Putra)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com