Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AS Roma Harus Belajar untuk Musim Depan

Kompas.com - 03/05/2018, 09:31 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

ROMA, KOMPAS.com — Pelatih AS Roma Eusebio Di Francesco meminta anak asuhnya agar belajar dari pengalaman pada gelaran Liga Champions musim 2017-2018.

Meski gagal melangkah ke babak final karena kalah agregat 6-7 dari Liverpool, Di Francesco percaya anak asuhnya layak bermain di Eropa.

"Akan sangat bagus kalau kami bisa lolos ke Liga Champions musim depan. Penampilan AS Roma hari ini membuat kami sadar kami sanggup bersaing di Liga Champions," kata Di Francesco, seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi AS Roma.

Baca juga: Final Liga Champions Real Madrid Vs Liverpool, Ulangan Partai Puncak 1981

Perjalanan AS Roma ke semifinal Liga Champions memang dramatis. Pada babak perempat final, mereka kalah 1-4 dari FC Barcelona pada leg pertama sebelum berbalik menang 3-0 pada leg kedua.

Di Francesco pun optimistis AS Roma bisa berkembang dengan pemain muda yang mereka miliki.

"Kami punya banyak pemain muda di skuad yang butuh waktu dan terus berkembang. Perjalanan ini tidak mudah, kami jauh lebih baik, tetapi AS Roma harus terus meningkatkan diri dan bermain lebih baik," tuturnya.

Bek AS Roma, Federico Fazio, juga mengatakan bahwa AS Roma tetap perlu mempertahankan penampilan yang sudah mereka tunjukkan pada Liga Champions musim 2017-2018.

"AS Roma perlu menunjukkan penampilan seperti musim ini tiap tahun dan kami harus lolos ke Liga Champions musim depan," ujarnya, dikutip BolaSport.com dari UEFA.

Menurut Fazio, timnya patut bangga dengan perjalanan mereka di Liga Champions.

"AS Roma perlu belajar dari kesalahan dan berpikir positif. Kami harus pulang dengan kepala tegak dan melanjutkan hidup," tuturnya.

AS Roma berhasil menang 4-2 atas Liverpool pada laga kedua babak semifinal Liga Champions yang digelar di Stadion Olimpico, Rabu (2/5/2018) atau Kamis dini hari.

Namun, karena kalah dalam agregat, AS Roma harus rela tidak bisa melaju ke babak final Liga Champions yang akan digelar di Kiev, Ukraina, 26 Mei 2018. (Lariza Oky Adisty)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Liga Indonesia
Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Internasional
Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Sports
Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Liga Indonesia
Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Internasional
Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Liga Indonesia
Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com