Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Syarat Enrique untuk Tim yang Menginginkan Jasanya

Kompas.com - 05/04/2018, 11:02 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Mantan pelatih Barcelona, Luis Enrique, memberikan syarat kepada tim yang menginginkan jasanya. Mantan pemain Barca dan Real Madrid ini ingin klub yang memiliki kualitas mumpuni.

Enrique masih menganggur sejak memutuskan mundur dari kursi pelatih Barcelona pada akhir musim 2016-2017.

Enrique sudah menerima tawaran melatih dari beberapa klub. Namun, hingga kini pelatih asal Spanyol belum memutuskan akan berlabuh ke tim mana.

Enrique mengajukan syarat bagi tim yang menginginkan jasanya.

 (Baca juga: Usai Sembuh, Kiper Andalan Arsenal Siap Hadapi CSKA Moskva)

"Ada minat dari klub, tetapi itu harus menjadi sesuatu yang sangat menggairahkan bagi saya," tuturnya dinukil BolaSport.com dari ESPN.

Pelatih berusia 47 tahun itu mensyaratkan hal tersebut, karena tidak ada tim yang mampu menarik hatinya dari aspek kualitas para pemain.

"Tidak ada klub lain di mana saya akan bisa bekerja dengan pemain yang lebih baik daripada di Barcelona," ucap pria yang akrab disapa Lucho itu.

Syarat yang diajukan Enrique masuk akal, jika menilik prestasinya bersama Barcelona.

Enrique sudah pernah memenangkan seluruh gelar, termasuk treble winner pada musim 2014-2015. (Kautsar Restu Yuda)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com