Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tembakan Jesse Lingard Tentukan Kemenangan Inggris atas Belanda

Kompas.com - 24/03/2018, 05:24 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Editor

Sumber BolaSport

AMSTERDAM, KOMPAS.com - Tim nasional Inggris menang 1-0 atas timnas Belanda pada laga uji coba di Stadion Amsterdam Arena, Jumat (23/3/2018). Gol tunggal kemenangan Inggris dicetak oleh Jesse Lingard melalui titik penalti. 

Pada laga ini, timnas Inggris tampil tanpa rasa gentar meski bermain di bawah tatapan mayoritas pendukung lawan. Mereka bisa memimpin ball possession sebesar 52 persen.

Namun, skuad asuhan Gareth Southgate mengalami kesulitan dalam menembus pertahanan lawan pada babak pertama. Inggris melepaskan empat tembakan di sepanjang interval pembuka, sedangkan Belanda tiga.

(Baca Juga: 4 Tembakan, 3 Gol! Marko Simic Predator Ganas nan Efektif) 

Tak ada satu pun upaya dari kedua tim yang membuahkan gol. Alhasil, skor kacamata alias 0-0 menutup babak pertama.

Inggris baru berhasil membongkar pertahanan sang lawan pada menit ke-59 berkat aksi Lingard.  Penyerang berusia 25 tahun itu mencetak gol setelah tembakannya dari luar kotak penalti bersarang di pojok bawah gawang kawalan Jeroen Zoet.

Seusai keran gol Inggris terbuka, Belanda lebih gencar melancarkan serangan. Tembakan Memphis Depay pada menit ke-70 nyaris melahirkan gol balasan untuk tim tuan rumah, tetapi gagal karena terbentur penyelamatan gemilang kiper Jordan Pickford.

Pada menit ke-83, eks rekan setim Lingard di United itu kembali menemui jalan buntu ketika tendangan bebasnya dimentahkan penjaga gawang lawan. Tak ada gol tambahan sampai terdengar bunyi panjang peluit dari wasit. (Ade Jayadireja) 

Belanda 0-1 Inggris (Jesse Lingard 59')

Belanda: 1-Jeroen Zoet, 6-Stevan De Vrij (Wout Weghorts 89'), 4-Virgil van Dijk, 3-Matthijs de Ligt, 11-Patrick van Aanholt, 8-Kevin Strootman (Donny van der Beek 90'), 5-Georginio Wijnaldum, 2-Hans Hateboer, 10-Memphis Depay, 9-Bas Dost (Ryan babel 66'), 7-Quincy Promes (Davy Propper 66')

Pelatih: Ronald Koeman

Inggris: 1-Jordan Pickford, 2-Kierran Trippier, 3-Danny Rose (Ashley Young 71'), 4-Kyle Walker, 5-John Stones, 6-Joe Gomez (Harry Maguire 10'), 7-Alex Oxlade-Chamberlain, 8-Jordan Henderson, 9-Marcus Rashford (Jamie Vardy 68'), 10-Raheem Sterling (Danny Welbeck 68'), 11-Jesse Lingard (Dele Alli 68')

Pelatih: Gareth Southgate

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com