Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andre Gomes Tertekan, Barcelona Siap Turun Tangan

Kompas.com - 14/03/2018, 12:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com — Manajemen FC Barcelona angkat bicara soal pengakuan salah satu pemainnya, Andre Gomes, yang frustrasi selama bermain untuk klub tersebut.

Diberitakan sebelumnya, Andre Gomes bicara soal tekanan yang dia rasakan selama bermain untuk Barcelona sejak 2016.

Selain sulit menembus tim utama, Gomes juga kerap menjadi sasaran cemoohan suporternya sendiri.

Menurut Gomes, hal-hal itu mendorong dirinya untuk menutup diri.

Baca juga : Andre Gomes Akui Tertekan di Barcelona

Terkait hal itu, juru bicara Barcelona, Josep Vives, mengatakan bahwa timnya siap bertindak membantu Gomes.

"Kami mengerti pernyataan Gomes. Pihak Barcelona sudah mengikuti dan mencari solusi untuk masalahnya," kata Vives, dilansir BolaSport.com dari Marca.

Vives juga memastikan bahwa Gomes menerima perlakuan yang sama dengan pemain lain.

Baca juga: Kalah dari Manchester United, Pertanda Liverpool Bakal Juara Liga Champions?

"Metode latihan untuk Gomes sama dengan pemain lain. Mereka punya program latihan sesuai kebutuhan pribadi dan Gomes bukan pengecualian," ucapnya.

Namun, Vives enggan berkomentar soal sikap suporter Barcelona yang kerap mengejek Gomes.

"Barcelona menghargai kebebasan berekspresi dan tidak akan menyensor ucapan dan kelakuan suporter. Betul, kami meminta mereka mendukung Gomes," tutur Vives. (Lariza Oky Adisty)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com