Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Friksi Jose Mourinho-Paul Pogba Kian Memanas

Kompas.com - 24/02/2018, 18:31 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Editor

Sumber BolaSport

MANCHESTER, KOMPAS.com - Ketidakharmonisan terendus dari markas Manchester United. Hubungan pelatih Jose Mourinho dan gelandang Paul Pogba memanas dalam beberapa pekan terakhir. 

Kabar panas di kubu Manchester United semakin mencuat ke publik seteah Jose Mourinho tidak menjadikan Paul Pogba sebagai starter dalam laga pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (21/2/2018). Itu adalah kali kedua beruntun Pogba duduk di bangku cadangan.

(Baca juga: Masa Depan di Manchester United Tak Jelas, Anthony Martial Hijrah?)

Kabar ketidakharmonisan mereka pun semakin membesar. Seperti dikutip BolaSport.com dari The Sun, Paul Pogba mendatangi kantor Jose Mourinho untuk mengutarakan unek-uneknya.

Mourinho sebagai penanggung jawab utama tim tampak berang. Merasa tak suka, sang nakhoda lantas melontarkan pernyataan keras.

"Lihatlah tanda di depan pintu saya. Di sana tertulis bahwa saya adalah pelatih. Saya bos di sini," demikian kata Jose Mourinho kepada Paul Pogba.

Pogba memang tidak lagi menjadi pilihan favorit Mourinho di lini tengah Setan Merah. Dalam tiga pertandingan terakhir di Liga Inggris, gelandang timnas Perancis itu tak pernah menuntaskan permainan selama 90 menit.

(Baca juga: Gagal di Januari, Liverpool Masih Tetap Incar Gelandang Real Madrid)

Ia sekali masuk sebagai pemain pengganti dan ditarik keluar sebanyak dua kali. Pada laga versus Sevilla, dia tampil sejak menit ke-17 karena Ander Herrera cedera. 

Mourinho memilih mencadangkan Pogba selama dua laga beruntun saat Manchester United menghadapi Huddersfield Town di Piala FA dan Sevilla di Liga Champions. Dia beralih memainkan gelandang muda Manchester United, Scott McTominay.

Romelu Lukaku, Scott McTominay, Chris Smalling, dan Nemanja Matic membentur pagar betis saat Manchester United bertandang ke markas Sevilla, Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, pada babak 16 besar Liga Champions, Rabu (21/2/2018). AFP/CRISTINA QUICLER Romelu Lukaku, Scott McTominay, Chris Smalling, dan Nemanja Matic membentur pagar betis saat Manchester United bertandang ke markas Sevilla, Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, pada babak 16 besar Liga Champions, Rabu (21/2/2018).

Ada satu hal yang unik dari penunjukan McTominay sebagai pengganti Pogba ini. McTominay diyakini sebagai "anak titipan" dari pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson.

Ferguson terlihat memberikan saran agar Mourinho lebih sering memainkan McTominay saat mereka sama-sama menghadiri peringatan Tragedi Muenchen di Stadion Old Trafford pada 7 Februari 2018.

(Baca Juga: Nemanja Matic Yakin Romelu Lukaku Akan Berbicara Banyak pada Laga Besar)

Sejak saat itu, Manchester United telah memainkan sebanyak tiga laga di semua ajang. Ketiga laga tersebut selalu menimbulkan masalah antara Pogba dan Mourinho.

Pogba dan Mourinho terlihat bersitegang soal taktik saat Manchester United kalah dari Tottenham Hotspur, Rabu (31/1/2018). Situasi kian panas saat Mourinho menarik keluar Pogba cukup awal dan menggantinya dengan Michael Carrick pada laga versus Newcastle United, Minggu (11/2/2018).

Mourinho sendiri telah coba meredakan rumor kerenggangan hubungannya dengan Pogba dan memilih memuji sang anak asuh.

"Pogba menunjukkan profesionalisme dengan selalu siap untuk bermain dan membantu tim meski dari bangku cadangan," kata Mourinho.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com