Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Bali United Ungkap Rencana Mulia Lilipaly untuk Yoko

Kompas.com - 15/02/2018, 19:45 WIB
Ferril Dennys,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang Bali United, Stefano Lilipaly, akan memberikan hadiah luar biasa untuk Yoko, yang merupakan anak penyandang disabilitas.

Sosok Yoko menjadi viral setelah Stefano Lilipaly mengunggah fotonya dengan mengenakan seragam Bali United di akun Instagramnya pada Rabu (14/2/2018).

Dalam postingan tersebut, Lilipaly berharap mendapatkan informasi mengenai sang anak itu.

Akhirnya, pemain naturalisasi Indonesia kelahiran Belanda tersebut mengetahui identitas bocah tersebut.

Baca juga : Tergugah, Lilipaly Mencari dan Ingin Bantu Anak Ini

Anak tersebut punya panggilan Yoko dengan nama asli I Putu Ari Krisna Saputra.

Pada Kamis (15/2/2018), BolaSport.com coba bertanya kepada Lilipaly mengenai rencana untuk Yoko.

Namun, Lilipaly memilih merahasiakannya.

Akhirnya, rencana Lilipaly tersebut terungkap dari pengakuan Presiden Bali United, Pieter Tanuri.

Hal itu dikatakan di sela-sela acara jumpa pers jelang final Piala Presiden 2018 di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis sore.

Pieter menceritakan bahwa Lilipaly akan memberikan tangan dan kaki palsu untuk Yoko. 

Bahkan, Pieter memberikan bukti pesan singkat dari Lilipaly kepada dirinya. 

Dalam pesan singkat tersebut, Lilipaly menulis bahwa Yoko pantas berlari dan berjalan. 

"Saya hubungin teman-teman saya yang bisa bantu Yoko dibuatkan kaki dan tangan palsu. Jadi, saya hubungi Kick Andy Foundation untuk membantu anak tersebut," kata Pieter. 

Pieter menjelaskan bahwa pembuat kaki palsu, yakni Ali Sadikin, akan datang ke Bali besok. 

Untuk sementara, Ali akan lebih dulu membuatkan kaki bagi Yoko. 

"Setelah saya dapat ukuran pahanya, kemungkinan saya bisa bawa kaki palsu untuk Yoko," tutur Ali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com