Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Lengkap Liga Europa, Gol Balotelli hingga Aksi Akrobatik Giroud

Kompas.com - 20/10/2017, 04:45 WIB

KOMPAS.com - Pertandingan ketiga fase grup Liga Europa dilangsungkan pada Kamis (19/10/2017) malam waktu setempat. Ada sejumlah kejadian menarik, mulai dari gol cepat Mario Balotelli hingga tendangan akrobatik Olivier Giroud

Gol kilat Mario Balotelli tak cukup menjaga keunggulan Nice saat menghadapi Lazio, Jumat (20/10/2017) dini hari WIB. Tim asal Perancis itu tetap kalah 1-3.

Menjamu Lazio di Stadion Allianz Riviera dalam partai Liga Europa Grup K, OGC Nice memimpin via gol cepat Mario Balotelli (menit ke-4).

Prosesnya berkat kombinasi alumni Inter Milan antara dirinya dan Wesley Sneijder. Umpan brilian Sneijder tepat menemui kepala Balotelli di kotak penalti dan diteruskan masuk ke gawang Lazio.

Keceriaan tuan rumah cuma berlangsung 39 detik setelah Lazio menyamakan skor melalui gol Felipe Caicedo (5').

(Baca Juga: Arti Senyuman Penuh Makna Mario Balotelli dalam Laga Vs Lazio)

Apes bagi tuan rumah, start cemerlang tak disertai keseimbangan di babak kedua. Pascajeda, Lazio membayar dua gol lagi lewat tembakan dan sundulan Sergej Milinkovic-Savic (65', 89').

Hasil ini membawa Lazio menyapu trilaga perdana di Grup K dengan kemenangan.

Mereka memuncaki klasemen dengan nilai sempurna 9 poin, diikuti Nice (6 poin) serta Zulte Waregem dan Vitesse Arnhem (1).

Kesempurnaan juga didapatkan Arsenal. Di Grup H, tim unggulan Arsenal menang 1-0 berkat gol larut Olivier Giroud melalui tendangan akrobatik (85').

Termasuk Lazio dan Arsenal, tinggal ada empat tim yang mampu meneruskan rekor sempurna sampai matchday ketiga.

Dua klub lain yang menyapu tiga kemenangan beruntun ialah Zenit Saint Petersburg (Grup L) dan Steaua Bucuresti (G). (Beri Bagja) 

Hasil Lengkap matchday 3 Liga Europa, Kamis (19/10/2017): 

Grup A

  • Astana 4-0 Maccabi Tel Aviv (Patrick Twumasi 33'-penalti, 42', Junior Kabananga 47', 52')
  • Villarreal 2-2 Slavia Prague (Manu Trigueros 41', Carlos Bacca 44'; Tomas Necid 18', Danny 30')

Grup B

  • Skenderbeu 0-0 Partizan
  • Dynamo Kyiv 2-2 Young Boys (Dieumerci Mbokani 34', Mykola Morozyuk 49'; Roger Assale 17', 39')

Grup C

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com