Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jatah 4 Tim Serie A di Liga Champions 2018-2019

Kompas.com - 24/03/2017, 09:31 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber JUARA

KOMPAS.com - Kabar baik menghampiri para kontestan Serie A. Mulai musim 2018-2019, kompetisi terelite di Italia itu akan kembali diwakili oleh empat tim di Liga Champions.

Keputusan itu sesuai dengan konfirmasi UEFA melalui situs resminya pada Rabu (22/3/2017).

Klub yang finis di posisi empat teratas pada klasemen akhir Serie A mulai musim 2017-2018 bakal langsung lolos ke fase grup Liga Champions.

Sejak 2012, Italia hanya mengirim tiga wakil di pentas antarklub terakbar Eropa. Itu pun hanya dua klub yang lolos langsung ke fase grup, sedangkan satu tim lain harus melalui tahap play-off.

Kondisi itu terjadi karena peringkat Italia di tabel koefisien negara-negara Eropa turun dari peringkat ketiga ke posisi keempat pada akhir musim 2010-2011.

Akibatnya, jatah empat peserta dari Serie A dikurangi menjadi tiga klub. Situasi ini akan berlangsung hingga musim depan. UEFA baru memberlakukan perubahan dalam sistem penjatahan untuk setiap asosiasi per 2018.

Jika sebelumnya tiga, kini empat asosiasi dengan nilai koefisien tertinggi UEFA berhak diwakili oleh empat tim di Liga Champions. Spanyol, Jerman, Inggris, dan Italia sama-sama mendapatkan empat tiket otomatis ke fase grup tanpa melalui babak play-off.

"Spanyol, Jerman, Inggris, dan Italia terkonfirmasi sebagai empat asosiasi terbaik, terlepas dari apa pun hasil yang terjadi di perempat final musim ini. Koefisien didasarkan pada peringkat negara-negara dari musim 2012-2013 sampai 2016-2017," tulis pernyataan di situs UEFA.

Sistem penghitungan per negara itu mengacu pada performa klub-klub mereka di kompetisi antarklub Eropa.

Sementara itu, Perancis dan Rusia yang menghuni peringkat 5-6 di tabel koefisien UEFA akan memiliki jatah tiga tim.

Dua klub teratas di liga masing-masing lolos otomatis ke fase grup dan sisanya berjuang lebih dulu di tahap kualifikasi.

Adapun asosiasi yang menempati peringkat 7-10 akan mengantongi jatah dua wakil. Satu tim di fase grup dan satu lagi melalui pintu kualifikasi. (Beri Bagja)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com