Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manchester United Vs Saint-Etienne, Pogba Bertemu Pogba

Kompas.com - 14/02/2017, 10:35 WIB

SAINT-ETIENNE, KOMPAS.com - Manchester United akan melakoni leg 1 babak 32 besar Liga Europa menghadapi Saint-Etienne di Old Trafford, Kamis (16/2/2017). Pertandingan ini juga menarik karena akan mempertemukan kakak dan adik, Florentin (26) dan Paul Pogba (23).

Florentin yang berposisi sebagai bek kemungkinan besar akan banyak terlibat berduel dengan Paul pada sepanjang pertandingan. Terlebih, keduanya juga merupakan andalan utama timnya masing-masing.

Pogba tentu ingin membantu Man united meraih kemenangan besar. Secara kualitas, tim arahan Manajer Jose Mourinho itu bisa dikategorikan sebagai penantang utama gelar Liga Europa bersama Tottenham Hotspur, AS Roma, Fiorentina, dan Villarreal.

Namun, pelatih Saint-Etienne, Christophe Galtier, mengatakan bahwa Florentin tidak memiliki masalah untuk menghadapi Paul. Nakhoda 50 tahun itu pun mengatakan bahwa ia telah mempersiapkan pemainnya itu untuk "membunuh" sang adik.

PATRIK STOLLARZ/AFP Kakak kandung Paul Pogba, yakni Florentin Pogba, menyaksikan langsung partai final Liga Champions antara Juventus dan Barcelona di Olympiastadion, Berlin, 6 Juni 2015.

"Kami telah berbicara tentang pertandingan ini dan saya tahu laga ini sangat penting bagi keluarganya. Paul adalah adik paling kecil dan ia harus menunjukkan rasa hormat kepada kakaknya!" Kata Galtier kepada Telegraph.

"Namun, secara satu lawan satu, tidak masalah bagi Flo untuk bermain melawan adiknya. Dia ingin 'membunuhnya!' Saya pikir yang akan kesulitan pada pertandingan ini adalah ibu mereka!" Tuturnya.

Meski memiliki kualitas satu level di atas Saint-Etienne, pertandingan ini tidak akan mudah bagi Man United. Performa Les Verts di Ligue 1 saat ini juga tengah bagus setelah memenangi empat pertandingan dari lima laga terakhir di liga. (Verdi Hendrawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com