Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persela Kalah, Aji Masih Belum Bisa Terima Keputusan Wasit

Kompas.com - 07/11/2016, 17:48 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

LAMONGAN, KOMPAS.com – Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso, kecewa dengan kepemimpinan wasit saat timnya kalah dari Arema Cronus. 

Persela harus mengakui keunggulan tuan rumah Arema dengan skor 0-3 dalam laga pekan ke-27 TSC 2016 yang dilaksanakan di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (6/11/2016).  Tiga gol Arema dibukukan Cristian Gonzalez, Hamka Hamzah, dan Esteban Viszcarra. 

Meski pertandingan sudah berakhir, pelatih Aji Santoso tampaknya belum bisa menerima keputusan wasit Mochammad Adung asal DKI Jakarta yang memimpin jalannya laga. Keputusan wasit Adung dinilai dia beberapa kali merugikan tim Laskar Joko Tingkir.

“Lihat saja pada pertandingan tadi malam, banyak keputusan wasit yang merugikan kami. Padahal, pertandingan sendiri sebenarnya cukup menarik untuk disaksikan. Sayang, pertandingan menarik itu harus ternoda dengan keputusan tidak fair wasit,” kata Aji, Senin (7/11/2016).

Ia lantas mencontohkan keputusan Adung saat gelandang asing Persela asal Korea Selatan, Choi Hyun-yoen, yang coba mempertanyakan keputusan wasit lantaran pelanggaran di kotak penalti Arema, justru mendapatkan kartu kuning pada menit ke-14.

Kartu kuning juga diterima Dendy Sulistyawan pada menit ke-19. Padahal, menurut Aji, penyerang yang sempat dipanggil mengikuti seleksi timnas Indonesia dalam persiapan Piala AFF 2016 tersebut tidak melakukan apa-apa.

“Terus terang, kekalahan kami bukan karena wasit, karena Arema juga main bagus. Hanya, tolong juga ada koreksi dan evaluasi kinerja wasit untuk pertandingan lebih bermutu. Jangan hanya pelatih dihukum saat coba mengatakan apa yang dilihatnya saat pertandingan. Saya berharap, kepemimpinan wasit juga diperhatikan,” ucap dia.

Sebelumnya, Aji sempat mendapat hukuman dari komisi disiplin tidak boleh mendampingi tim asuhannya saat berhadapan dengan PS TNI pada pekan ke-26 TSC 2016, Minggu (30/10/2016) lalu.

Sanksi diberikan setelah Aji dianggap menghina wasit Wendy Umar Senoaji yang memimpin jalannya pertandingan Persela versus Perseru Serui di Stadion Marora, pada 17 Oktober 2016.

Sementara dalam pertandingan kontra Arema, selain kartu kuning yang didapatkan Choi dan Dendy, pemain Persela lain yang terkena kartu kuning adalah Muhammad Agung Pribadi pada menit ke-76, dan Paulo Eduardo Rodrigues Lima pada menit ke-89.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com