Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Tiga Nama Baru di Timnas Jerman

Kompas.com - 05/11/2016, 08:15 WIB

BERLIN, KOMPAS.com - Pelatih timnas Jerman, Joachim Loew, memanggil tiga nama baru untuk mengisi skuadnya menghadapi laga internasional pada bulan ini. Jerman akan melawan San Marino dalam kualifikasi Piala Dunia 2018 serta pertandingan persahabatan melawan Italia.

Tiga pemain tersebut adalah gelandang muda Bayer Leverkusen, Benjamin Henrichs, pemain 22 tahun dari VfL Wolfsburg, Yannick Gerhardt, serta peraih medali perak Olimpiade Serge Gnabry, yang tampil impresif dengan Werder Bremen pada musim ini. Mereka berpeluang melakukan debutnya bersama Der Panzer.

"Kami ingin memberi kesempatan kepada pemain-pemain muda untuk memperlihatkan apa yang dapat mereka lakukan," kata Loew kepada para pewarta, Jumat (4/11/2016).

"Sekarang kami ingin melihat Serge Gnabry, Yannick Gerhardt, dan Benjamin Henrichs, ketiganya kami ketahui dari tim U-21. Penampilan bagus mereka dalam beberapa bulan terakhir telah dicatat."

Jerman, yang memuncaki klasemen sementara Grup C zona Eropa dengan raihan 9 poin dari tiga laga, akan melawat ke Serravalle untuk berhadapan dengan San Marino pada 11 November. Empat hari kemudian, juara Piala Dunia 2014 ini akan berhadapan dengan Italia pada pertandingan persahabatan di Milan.

Dalam dua laga ini, Loew sudah sepakat untuk mengistirahatkan gelandang Arsenal, Mesut Oezil. Dia pun hanya memasukkan nama gelandang Real Madrid, Toni Kroos dan pemain Juventus, Sami Khedira, untuk pertandingan melawan San Marino.

Pemain sayap Andre Schuerrle dan bek tengah Antonio Ruediger juga diistirahatkan. Loew melakukan ini untuk memberikan waktu istirahat kepada dua pemain tersebut, yang baru pulih dari cedera belakangan ini.

"Para pemain di liga internasional papan atas tidak memiliki libur musim dingin seperti di Liga Jerman," kata Loew.

"Maka merupakan hal bagus, dalam beberapa kasus, untuk memberi istirahat kepada para pemain, yang bermain reguler untuk kami dan klub."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com