Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kiper Legendaris Inggris Analisis Titik Lemah Hart

Kompas.com - 18/06/2016, 20:35 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber Sky Sports

KOMPAS.com - Eks penjaga gawang tim nasional Inggris, Peter Shilton, menyatakan bahwa Joe Hart selaku juniornya tampil buruk pada Piala Eropa 2016.

Pendapat Shilton mengacu pada laga antara Inggris dan Wales di Stade Bollaert-Delelis, Kamis (16/6/2016). Dalam pertandingan tersebut, Hart mengalami kemasukan satu gol dari Gareth Bale.

Bola tembakan Bale sebenarnya tidak terlalu jauh dari jangkauan Hart. Namun, reaksi Hart terlalu lambat sehingga gawangnya bergetar.

"Hart adalah penjaga gawang berpengalaman. Dia adalah orang pertama yang harus mengakui bahwa gol itu sebenarnya bisa diselamatkan dengan mudah," tutur Shilton.

"Dalam pertandingan tersebut, Hart juga mengalami penurunan ketika mengantisipasi umpan silang. Dia tidak menunjukkan konsentrasi sebagaimana mestinya," ucap sang senior.

Kemasukan ini menjadi kali kedua untuk Hart sepanjang turnamen. Pada laga pertama, dia gagal mengantisipasi gol tandukan Vasil Berezutski saat melawan Rusia, Sabtu (11/6/2016).

Shilton pun mengimbau pelatih Roy Hodgson agar menggusur Hart dari tim inti apabila kembali mengalami kemasukan akibat sikap ceroboh.

Selain Hart, Hodgson masih memiliki Fraser Forster dan Tom Heaton untuk opsi di bawah mistar.

"Apabila ada kesalahan buruk dari Hart lagi, Hodgson harus menimbang ulang. Tidak ada jaminan tempat untuk pemain, meskipun Hart menjadi nama pertama yang disertakan ketika menentukan tim," kata Shilton.

Berikutnya, Inggris akan melawan Slovakia pada partai pamungkas grup di Stadion Geoffroy-Guichard, Selasa (21/6/2016).

Juara Bintang Piala Eropa 2016, Jamie Vardy
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com