Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pellegrini Kejar Perempat Final Ketiga

Kompas.com - 15/03/2016, 06:41 WIB
Anju Christian

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, mengejar prestasi pribadi di Liga Champions, yaitu mencapai babak perempat final untuk kali ketiga dalam kariernya.

Sebelumnya, Pellegrini sempat melakukannya bersama Villarreal pada musim 2005-2006 dan Malaga pada 2012-2013. Bahkan, Pellegrini mampu mengantarkan Villarreal ke babak semifinal.

Dengan materi lebih mumpuni, City yang diasuh Pellegrini tidak mampu mencapai fase serupa. Pria berkebangsaan Cile ini pun berniat mengakhiri tabu.

"Tentu saja, saya berpikir kami mampu lolos ke perempat final. Saya pernah melakukannya bersama Malaga dan Villarreal," kata Pellegrini.

"Kami telah berkembang di kompetisi ini. Sebelum saya datang, kami tidak bisa lolos ke fase gugur. Namun, kami melakukannya dalam dua musim beruntun meski dihadang Bayern Muenchen di fase grup," ujar sang manajer.

Untuk merealisasikannya, Manchester City harus mempertahankan keunggulan agregat 3-1 atas Dynamo Kyiv pada partai kedua babak 16 besar di Stadion Etihad, Selasa (15/3/2016).

Pellegrini mengimbau agar anak-anak asuhnya tidak lengah meski mengantongi keunggulan dua gol. Bahkan, The Citizens diminta kembali meraih kemenangan.

"Hal terpenting, kami menyadari belum memastikan kelolosan. Ini merupakan pendekatan yang kami terapkan. Sebab, lawan adalah tim besar yang memahami bagaimana bermain di pertandingan seperti ini," ucap dia.

Manchester City hanya meraih satu kekalahan kandang pada Liga Champions musim ini, yaitu ketika melawan Juventus, 15 September 2015.

Juara Norwich 0-0 Man City: Peluang Juara Menjauh
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com