Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Hadapi Milan, Pelatih Napoli Merasa Tidak Beruntung

Kompas.com - 23/02/2016, 08:15 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

NAPOLI, KOMPAS.com - Pelatih Napoli, Maurizio Sarri, tak dapat menyembunyikan kekecewaan usai timnya diimbangi AC Milan 1-1, pada lanjutan Serie A di Stadion San Paolo, Senin (22/2/2016) atau Selasa dini hari WIB. Dia menilai Napoli kurang beruntung.

Pada laga ini, Napoli sempat unggul terlebih dahulu melalui Lorenzo Insigne pada menit ke-39. Namun, AC Milan langsung bisa membalasnya lewat aksi Giacomo Bonaventura. 

"Saya minta maaf tidak bisa meraih kemenangan untuk para pendukung, karena malam ini mereka spektakuler. Kami telah mencoba segalanya," ujar Sarri, seperti dikutip dari Football Italia.

Berdasarkan catatan Lega Serie A, Napoli memang mendominasi laga hingga 64 persen. Selain itu, mereka juga tercatat melepaskan lima tendangan ke arah gawang dari 16 percobaan.

Statistik itu sudah bisa menggambarkan betapa kuatnya Napoli pada laga tersebut. Akan tetapi, AC Milan mampu menahan gempuran Napoli dengan baik.

"Kami sangat tidak beruntung pada hari ini. Namun, jika Napoli bisa terus bermain seperti ini, saya yakin hasil bagus akan datang," kata pelatih kelahiran 10 Januari 1959 tersebut.

Hasil imbang ini pun juga gagal membawa Napoli ke puncak klasemen. Napoli kini mengemas 57 poin di posisi kedua, terpaut satu poin dengan Juventus di urutan pertama.

Meskipun situasinya demikian, Sarri merasa tak terganggu. Dia ingin timnya tetap fokus meraih hasil positif dari setiap laga yang dijalani.

Selanjutnya, Napoli dihadapkan pada laga yang tak kalah sulitnya, yakni melawan Fiorentina di Stadion Artemio Franchi, 29 Februari 2016.

"Kami tidak melihat ke depan atau ke belakang. Kami hanya ingin melihat diri kami sendiri," tutur Sarri.

Sebelum pertandingan melawan Fiorentina, Napoli akan terlebih dahulu menjamu Villarreal, Kamis (25/2/2016), pada babak 32 besar Liga Europa. Pada pertemuan pertama, I Partenopei kalah 0-1 dari The Yellow Submarine. 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com