Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Detail Kontrak James Rodriguez di Real Madrid Terkuak

Kompas.com - 15/02/2016, 20:12 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

MADRID, KOMPAS.com -Football Leaks kembali membuat kejutan. Kali ini situs tersebut membongkar detail kesepakatan kontrak gelandang Real Madrid asal Kolombia, James Rodriguez.

Dokumen kontrak James tersebut terpampang di situs Football Leaks pada Senin (15/2/2016). Hal tersebut bisa dengan mudah diunduh oleh siapa pun yang mengaksesnya.

Hal yang cukup menarik adalah soal gaji James. Dalam dokumen tersebut, James diketahui menerima gaji sebesar 7,7 juta euro (sekitar Rp 115 miliar) per musim, atau 149.000 euro (Rp 2,2 miliar) pada setiap pekannya.

James didatangkan Real Madrid dari AS Monaco pada 2014, dengan banderol yang ditaksir mencapai 71 juta poundsterling (sekitar Rp 1 triliun). Kala itu, James menyepakati durasi kontrak hingga 2020.

Dengan demikian, seandainya James benar-benar menghabiskan durasi 6 tahun kontraknya bersama Real Madrid, secara keseluruhan dia menerima uang sebesar 46,5 juta euro (Rp 702 miliar).

Football Leaks Dokumen kontrak James Rodriguez bersama Real Madrid

Football Leaks Lembar kedua dokumen kontrak James Rodriguez bersama Real Madrid.

Football Leaks bukan kali ini saja membongkar detail kontrak para pesepak bola Eropa. Sebelumnya, mereka juga membocorkan dokumen kontrak Anthony Martial, Gareth Bale, Toni Kroos, Radamel Falcao, dan David de Gea.

Uniknya, James, De Gea, dan Falcao memiliki agen yang sama, yakni Jorge Mendes. Menurut The Sun, Mendes yang juga merupakan agen dari Cristiano Ronaldo, telah menggunakan jasa perusahaan spesialis untuk mengungkap identitas sang pembocor.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com