Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Disanjung Suporter Leicester, Ranieri Ingin Jadi Sinterklas

Kompas.com - 24/12/2015, 13:02 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Juara.net
KOMPAS.com — Manajer Leicester City, Claudio Ranieri, bahagia mendengar sanjungan para suporter menyusul performa impresif tim pada Premier League musim 2015-2016. Hal tersebut membuatnya merasa seperti Sinterklas.

Menjelang Natal, The Foxes berdiri kokoh di puncak klasemen Premier League dengan mengantongi 38 poin. Jamie Vardy dkk baru menelan satu kekalahan dari 17 pertandingan yang telah dilalui.

Alhasil, surat berisi kata-klata positif dari para suporter membanjiri kubu Leicester menjelang Natal ini. Selain memuji, para penggemar juga mengaku senang karena tim kesayangan mereka mampu bersaing dengan tim-tim langganan juara.

Bak Sinterklas yang selalu menebar kebahagiaan, Ranieri berharap bisa selalu membuat penggemar Leicester tersenyum dengan mempersembahkan kemenangan demi kemenangan.

"Saya berharap menjadi Sinterklas. Saya bahagia melihat para fans begitu senang pada hari Natal," ucap mantan juru taktik Inter Milan itu dilansir Mirror.

"Fans Leicester ada di mana saja. Kartu-kartu berdatangan dari mana pun, termasuk Kanada," tutur Raneri.

Sebagai "Sinterklas", Ranieri akan mendapatkan tantangan berat dalam upaya memberikan kado pada Boxing Day. The Foxes akan ditantang oleh Liverpool yang tengah terluka akibat kalah 0-3 dari Watford pada akhir pekan lalu. (Ade Jayadireja)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com