Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Pecat Rodgers dari Kursi Manajer

Kompas.com - 05/10/2015, 00:46 WIB


LIVERPOOL, KOMPAS.com
 — Masa bakti Brendan Rodgers di Liverpool berakhir pada Minggu (4/10/2015). Dia dipecat seusai hasil imbang 1-1 pada Derbi Merseyside melawan Everton.

Pemutusan kontrak Rodgers tak lepas dari performa buruk The Reds dalam dua musim terakhir. Musim lalu, Liverpool hanya finis di posisi ke-6, padahal pada 2013-2014 berada di posisi kedua.

Musim ini, The Reds juga tampil labil. Liverpool berada di posisi ke-10 dengan 12 poin dari 8 laga. Di Liga Europa, mereka juga hanya bermain imbang 2 kali.

"Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Brendan Rodgers atas kontribusi signifikannya kepada klub. Kami mengapresiasi kerja keras dan komitmennya," demikian yang ditulis dalam pernyataan resmi Fenway Sports Group, selaku pemilik klub, yang ditandatangani John W Henry, Chairman Tom Werner, dan Presiden Mike Gordon.

"Kita semua memiliki pengalaman istimewa bersama Rodgers. Kami percaya dia punya jalan karier yang panjang."

"Meskipun ini keputusan sulit, kami percaya ini akan menjadi kesempatan terbaik kami untuk sukses di lapangan. Ambisi dan kemenangan adalah inti dari yang kami inginkan. Kami percaya, perubahan ini akan membuka kesempatan itu."

"Saat ini, kami tengah dalam proses pencarian manajer baru, dan berharap bisa segera mengumumkannya pada saat yang tepat."

Sejumlah nama telah lama dirumorkan bakal menjadi pengganti Rodgers, mulai dari Juergen Klopp, Carlo Ancelotti, hingga Walter Mazzarri. Nama Klopp dan Mazzarri paling santer dikait-kaitkan. Namun, keputusan belum dibuat oleh manajemen The Reds.

Rodgers datang ke Anfield dari Swansea City pada musim panas 2012. Prestasi terbaik dia adalah mengantarkan The Reds menempati posisi kedua pada musim 2013-2014. Namun, sepeninggal Luis Suarez, Liverpool limbung, dan Rodgers tak cermat dalam belanja pemain. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com