Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Premier League dan Manchester City Pecahkan Rekor Belanja

Kompas.com - 02/09/2015, 07:00 WIB
Anju Christian

Penulis


KOMPAS.com
- Pasar transfer musim panas 2015 untuk Premier League telah ditutup pada Selasa (1/9/2015). Kepindahan Anthony Martial dari AS Monaco ke Manchester United menjadi cerita penutup pada hari terakhir. Dengan nilai 50 juta euro (sekitar Rp 793,8 miliar), Martial langsung masuk jajaran pemain termahal Premier League khusus musim panas tahun ini.

Seiring kedatangan Martial, nilai pengeluaran Manchester United melonjak jadi 139,5 juta euro. Namun, tim asuhan Louis van Gaal bukanlah klub dengan total pengeluaran terbesar. Predikat tersebut dipegang oleh Manchester City dengan nilai 203,38 juta euro atau menjadi yang tertinggi sepanjang sejarah klub.

Nilai belanja The Citizens terdongkrak oleh Kevin De Bruyne, Raheem Sterling, dan Nicolas Otamendi. Dua nama pertama berhasil memecahkan rekor transfer sepanjang sejarah klub. Ketiganya juga bergabung dengan Martial dalam kategori lima besar pemain termahal Premier League.

Transaksi transfer di kasta teratas Inggris melibatkan 362 pemain. Total 20 klub harus menggelontorkan 1,17 miliar euro (sekitar Rp 18,6 triliun) untuk menebus pemain sebanyak itu. Adapun, nilai pendapatan 20 tim Premier League dari penjualan pemain hanya mencapai 587 juta euro.

Nilai pengeluaran Premier League pada musim panas tahun ini melahirkan rekor baru. Sebelumnya, catatan tertinggi untuk 20 klub Premier League terjadi pada musim panas 2014, yaitu 1,05 miliar euro.

Untuk aspek pengeluaran, Premier League juga menjadi yang tertinggi dibandingkan semua liga. Serie A bertengger di posisi kedua dan diikuti La Liga. Namun, untuk nilai pengeluaran, Serie A tak sampai separuh Premier League.

Berikut ini adalah sepuluh transfer termahal Premier League pada bursa musim panas 2015:

1. Kevin De Bruyne (Manchester City, 75 juta euro)
2. Raheem Sterling (Manchester City, 62,5 juta euro)
3. Anthony Martial (Manchester United, 50 juta euro)
4. Christian Benteke (Liverpool, 46,5 juta euro)
5. Nicolas Otamendi (Manchester City, 44,6 juta euro)
6. Roberto Firmino (Liverpool, 41 juta euro)
7. Morgan Schneiderlin (Manchester United, 35 juta euro)
8. Son Heung-min (Tottenham Hotspur, 30 juta euro)
9. Memphis Depay (Manchester United, 27,65 juta euro)
10. Pedro Rodriguez (Chelsea, 27 juta euro)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com