Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, De Gea Terdepak dari Skuad MU

Kompas.com - 14/08/2015, 06:15 WIB
KOMPAS.com - Manajer Manchester United Louis van Gaal memberikan isyarat akan kembali mendepak David de Gea dari skuad Setan Merah saat melakoni pekan kedua Premier League menghadapi Aston Villa di Villa Park, Sabtu (15/8/2015) dini hari WIB. Jika demikian, maka ini untuk kali kedua secara berturut-turut De Gea tersingkir dari tim utama, karena dia pun tak dimainkan pada laga pertama kontra Tottenham Hotspur, Sabtu (8/8/2015).

Seperti dikabarkan Sky Sports, Van Gaal akan kembali memberikan kepercayaan kepada Sergio Romero sebagai pemain utama di bawah mistar gawang The Red Devils. Penampilan kiper asal Argentina itu dipandang memuaskan pada laga kontra Tottenham dengan berhasil melakukan setidaknya dua penyelamatan gemilang.

Ketika ditanya mengenai kemungkinan De Gea bermain kontra Aston Villa, Van Gaal berkata: "Tidak, ini adalah situasi yang masih sama (seperti laga kontra Tottenham)," kata Van Gaal.

Sebelumnya, Van Gaal menolak untuk memainkan De Gea saat melawan Tottenham dengan alasan mental dan fokus kiper berusia 24 tahun itu tidak layak. Rumor ketertarikan Real Madrid kepada mantan pemain Atletico Madrid tersebut ditengarai sebagai penyebab utama - tetapi Madrid gagal menggaetnya karena terganjal oleh harga sangat tinggi yang ditetapkan MU.

MU mengincar kemenangan atas Aston Villa untuk membukukan poin penuh pada pertandingan tandang pertama Premier League 2015-16 ini. Penampilan baik pada laga di kandang lawan dipercaya Van Gaal bisa menjadi kunci kesuksesan tim pada akhir musim.

"Di kandang, kami adalah salah satu yang terbaik. Saya pikir tim ketiga terbaik. Tetapi pada laga tandang kami harus meningkatkan diri. Apa yang terjadi pada musim lalu itu tidak baik. Saya pikir ini bisa menjadi kunci kesuksesan pada musim ini," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com