Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, Kabar Buruk Menimpa Juventus Jelang Lawan Lazio

Kompas.com - 02/08/2015, 04:15 WIB
KOMPAS.com - Sami Khedira tampaknya harus melupakan keinginannya melakukan debut bersama Juventus pada pertandingan resmi. Pasalnya, gelandang internasional Jerman ini diduga mengalami cedera hamstring sehingga akan absen ketika Bianconeri menghadapi Lazio pada ajang Piala Super Italia di Shanghai, China, Sabtu (8/8/2015).

Mantan pemain Real Madrid ini tampil dalam pertandingan uji coba melawan Olympique Marseille, Sabtu (1/8). Tetapi tiba-tiba dia sudah harus ditarik keluar pada menit ke-25 karena mengalami masalah pada paha dan terlihat kesakitan ketika dibawa staf medis.

Diduga Khedira mengalami cedera hamstring atau otot paha tertarik karena tak ada kontak dengan pemain lain saat dia kesakitan. Nah, jika benar Khedira mengalami cedera tersebut, maka dia akan absen antara empat hingga enam pekan.

Juventus akan lebih dulu melakukan tes untuk memastikan tingkat cederanya. Tetapi, Khedira tampaknya tak bisa pulih hanya dalam waktu sepekan sehingga dia hampir pasti tak bisa bermain ketika Juventus bertemu Lazio akhir pekan depan.

Rupanya Khedira masih sangat rentan terhadap cedera. Sebelumnya, dia pun tak masuk skuad saat Si Nyonya Besar melawan Borussia Dortmund dalam pertandingan uji coba pada musim panas ini, lantaran cedera saat pemanasan.

Kondisi Khedira ini kian menambah kabar buruk yang menimpa Juventus karena tim besutan Massimiliano Allegri ini sudah kehilangan Giorgio Chiellini dan Andrea Barzagli. Dua nama terakhir ini harus menepi selama tiga pekan.

Khedira bergabung dengan Juventus pada musim panas ini dengan status bebas transfer. Dia menandatangani kontrak berdurasi empat tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com