Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Schweinsteiger Yakin Rengkuh Gelar bersama MU

Kompas.com - 21/07/2015, 22:17 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

CALIFORNIA, KOMPAS.com - Gelandang baru Manchester United, Bastian Schweinsteiger, menyatakan optimismenya bisa memenangi gelar juara bersama Setan Merah pada musim depan.

Pemain 30 tahun asal Jerman itu direkrut Manchester United pada musim panas ini dengan biaya transfer sebesar 12,6 juta poundsterling (sekitar Rp 261 miliar) dan terikat kontrak hingga 2018.

Schweinsteiger menilai Manchester United memiliki komposisi pemain yang pantas untuk meraih titel pada kompetisi musim depan.

"Skuad kami memiliki kualitas yang sangat bagus. Aku yakin dengan tim ini dan kami berpeluang untuk merebut gelar," ujar Schweinsteiger seperti dikutip situs resmi Manchester United, Selasa (21/7/2015)

"Kami memiliki pertahanan yang kokoh dan pemain berkualitas yang bisa membuat perbedaan pada laga tingkat tinggi. Ada beberapa orang yang akan datang. Jadi, menurutku tim ini memiliki peluang dan kualitas," lanjutnya.

Pada kesempatan itu, Schweinsteiger juga memuji kapten Manchester United, Wayne Rooney, yang disebutnya sebagai pemain yang mempengaruhi keputusannya bergabung ke Old Trafford.

"Suatu kehormatan bagiku bisa bermain dengannya. Dia adalah seorang pemimpin. Dia juga merupakan penyerang yang memiliki jiwa petarung. Hal itu menjadi alasan bagiku untuk berada di sini, agar bisa bermain dengan pemain sepertinya," kata Schweinsteiger.

Schweinsteiger merupakan pemain hasil binaan akademi sepak bola Bayern Muenchen. Kontribusinya untuk klub tersebut tergolong sangat besar. Transfermarkt mencatat, Schweinsteiger telah tampil sebanyak 500 laga dengan mencetak 68 gol dan 101 assist untuk The Bavarians.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com