Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Omong Kosong Bayern Perlu Pemain Baru"

Kompas.com - 01/07/2015, 21:36 WIB
KOMPAS.com - Winger Bayern Muenchen Arjen Robben mengatakan omong kosong anggapan bahwa The Bavarians tak cukup bagus pada musim lalu sehingga perlu membeli pemain baru pada bursa transfer musim panas ini. Menurut Robben, fakta Bayern mempertahankan gelar sudah menjadi jawaban bahwa mereka masih bagus.

Bayern tak mampu memenuhi ekspektasi merebut lebih dari satu gelar. Langkah mereka pada ajang Liga Champions dihentikan Barcelona di semifinal dan juga kalah dari seteru domestik Borussia Dortmund pada final DFB Pokal.

Kegagalan di dua event tersebut membuat Bayern hanya mampu meraih satu gelar ketika mempertahankan trofi Bundesliga. Mereka berhasil finis dengan keunggulan 10 poin atas Wolfsburg di peringkat kedua.

Robben tak bisa menyelesaikan musim tersebut karena harus bergelut dengan cedera betis. Meskipun demikian, pemain asal Belanda ini mengatakan bahwa Bayern tak memerlukan perubahan besar untuk bersaing di level Eropa pada musim baru.

"Tampaknya ada pernyataan bahwa Bayern menanggung malu pada musim lalu dan bahwa kami memerlukan banyak pemain baru, tetapi itu omong kosong," ujar winger berusia 31 tahun ini kepada Algemeen Dagblad.

"Kami menjadi juara Jerman dengan keunggulan 10 poin dan kami mencapai dua semifinal. Jika Javi Martinez sepenuhnya fit, jika aku dan Franck Ribery bisa kembali fit, jika David Alaba dan Thiago Alcantara bisa melanjutkan comeback mereka, maka kami masih sangat kuat. Kami masih bisa mengalahkan siapapun."

Menyambut musim baru, Bayern sudah melakukan satu pembelian. Tim besutan Pep Guardiola ini memboyong bintang Shakhtar Donetsk, Douglas Costa, dengan harga 30 juta euro (sekitar Rp 443,650 miliar) pada Rabu (1/7/2015).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com