Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simeone: Real Madrid Hebat, tetapi...

Kompas.com - 21/03/2015, 07:33 WIB
Ary Wibowo

Penulis

MADRID, KOMPAS.com - Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, mengaku tidak masalah menghadapi Real Madrid pada perempat final Liga Champions. Namun, menurutnya, skuad Los Colchoneros saat ini akan lebih dulu fokus melawan Getafe di ajang Primera Division, Sabtu (21/3/2015).

Atletico akan lebih dahulu menjamu Madrid di Stadion Vicente Calderon pada 14 April 2015. Sedangkan, pertandingan leg kedua bakal berlangsung di Stadion Santiago Bernabeu pada 22 April.

Pertandingan ini menjadi partai ulangan final Liga Champions musim lalu. Kala itu, Madrid menang 4-1 atas Atletico lewat babak perpanjangan waktu setelah bermain 1-1 hingga babak normal.

"Real Madrid adalah lawan yang hebat, seperti tujuh tim lainnya di Liga Champions. Namun, sekarang kami mempunyai laga besar yang harus lebih dulu dimainkan. Saya memikirkan mengenai Getafe," ungkap Simeone.

"Akan ada waktu untuk memikirkan Real Madrid. Menurut saya ada waktu hingga tiga pekan atau mungkin selama sebulan," tambahnya.

Atletico sementara menduduki peringkat keempat klasemen Primera Division dengan perolehan poin 56 dari 27 pertandingan. Mereka tertinggal sembilan angka dari Barcelona di posisi pertama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com