Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Madrid Masih Terkaya, MU Bikin Kejutan

Kompas.com - 22/01/2015, 16:39 WIB
KOMPAS.com - Real Madrid menempati posisi teratas daftar klub terkaya di dunia versi perusahaan akuntansi Deloitte. Dalam rilis ranking klub sepak bola berdasarkan keuntungan semusim atau biasa disebut Deloitte Football  Money League, Los Blancos meraih keuntungan yang meningkat enam persen menjadi 599 juta euro.

Ini adalah untuk ke-10 kalinya secara beruntun raksasa Liga Spanyol itu menduduki posisi tersebut. Madrid, yang musim lalu merengkuh gelar ke-10 Liga Champions, mengalahkan raksasa Eropa lainnya yang dimiliki para miliarder, seperti Paris Saint-Germain, Chelsea dan Manchester City.

Kejutan justru dibikin Manchester United karena Setan Merah naik dua strip ke peringkat kedua dengan keuntungan 565 juta euro. Padahal, prestasi The Red Devils pada musim lalu sangat buruk karena bukan cuma gagal bersaing menjadi juara Premier League, tetapi tersingkir dari pentas Eropa.

Namun, strategi bisnis MU sangat bagus sehingga mereka bisa meningkatkan penghasilan selama satu musim. "Meskipun mengalami musim yang buruk pada 2013/14, strategi komersial mereka secara global dan lokal berjalan bagus," ujar manajer senior Deloitte, Austin Houlihan.

"Absennya mereka dari kompetisi Eropa pada musim ini akan dirasakan pada posisi Money League tahun depan. Tetapi jika mereka kembali ke Liga Champions pada 2015/16, ada kemungkinan mereka berada di puncak dalam waktu dua tahun."

Rival abadi Madrid, Barcelona, tergelincir dari posisi kedua ke keempat pada tahun ini dengan keuntungan 528 juta euro. Sementara itu raksasa Liga Jerman, Bayern Muenchen, ada di peringkat ketiga dengan keuntungan 531 juta euro.

- Berikut daftar klub terkaya berdasarkan pendapatan musim kompetisi 2013/14:

1. Real Madrid: 599 juta euro
2. Manchester United: 565 juta euro
3. Bayern Muenchen: 531 juta euro
4. FC Barcelona: 528 juta euro
5. Paris Saint-Germain: 517 juta euro
6. Manchester City: 452 juta euro
7. Chelsea: 423,5 juta euro
8. Arsenal: 412,3 juta euro
9. Liverpool: 334 juta euro
10. Juventus 233,6 (233,5)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com