Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juventus Tertahan di Markas Sassuolo

Kompas.com - 19/10/2014, 03:46 WIB
Ary Wibowo

Penulis

SASSUOLO, KOMPAS.com - Juventus bermain imbang 1-1 dengan Sassuolo pada pertandingan lanjutan Serie-A di Stadion Citta del Tricolore, Sabtu atau Minggu (19/10/2014) dini hari WIB.

Meski gagal meraih poin penuh, Juventus masih berada di puncak klasemen dengan poin 19, unggul satu angka dari AS Roma di peringkat kedua. Sedangkan, Sassuolo menempati peringkat ke-18 dengan poin empat.

Juventus tertinggal lebih dulu setelah Simone Zaza mencetak gol pada menit ke-13 untuk membawa Sassuolo unggul 1-0. Gol tersebut diciptakan Zaza seusai memaksimalkan umpan Alessandro Longhi.

Namun, keunggulan itu tidak bertahan lama. Enam menit berselang, Juventus mampu membalas berkat torehan Paul Pogba. Mendapatkan umpan Carlos Tévez, Pogba melepaskan tendangan keras yang mengubah skor menjadi 1-1.

Sepanjang pertandingan, Juventus tampak menguasai tempo permainan. Akan tetapi, para pemain belakang Sassuolo cukup disiplin sehingga membuat Tevez dan kawan-kawan kesulitan mencetak gol tambahan.

Sementara itu, Sassuolo terlihat hanya mengandalkan serangan balik untuk membongkar pertahanan Juventus. Beberapa kali skuad asuhan Eusebio Di Francesco mencoba untuk melepaskan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti.

Pada menit ke-77, Juventus mendapatkan peluang emas. Namun, bola tendangan Pogba masih dapat ditepis dengan baik oleh kiper Sassuolo, Andrea Consigli. Skor 1-1 pun akhirnya bertahan hingga laga usai.

Menurut catatan ESPN, sepanjang pertandingan, Juventus menguasai bola sebanyak 65 persen dan menciptakan tujuh peluang emas dari 17 usaha. Adapun Sassuolo melepaskan dua tembakan akurat dari tujuh percobaan

Susunan pemain:
Sassuolo: 47-Andrea Consigli, 15-Francesco Acerbi, 26-Emanuele Terranova, 28-Paolo Cannavaro (5-Luca Antei 10), 3-Alessandro Longhi, 4-Francesco Magnanelli, 7-Simone Missiroli (33-Saphir Taider 79), 11-Sime Vrsaljko, 10-Simone Zaza, 17-Nicola Sansone (8-Davide Biondini 70), 25-Domenico Berardi
Pelatih: Eusebio Di Francesco

Juventus: 1-Gianluigi Buffon, 3-Giorgio Chiellini, 5-Angelo Ogbonna, 19-Leonardo Bonucci, 6-Paul Pogba, 21-Andrea Pirlo (12-Sebastian Giovinco 84), 26-Stephan Lichtsteiner, 33-Patrice Evra (8-Claudio Marchisio 60), 37-Roberto Pereyra, 10-Carlos Tevez, 14-Fernando Llorente (11-Kingsley Coman 66)
Pelatih: Massimiliano Allegri

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com