Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi 3 Angka, Mourinho "Bahayakan" Costa

Kompas.com - 30/09/2014, 21:08 WIB
LISABON, KOMPAS.com - Pelatih Chelsea Jose Mourinho mengungkapkan, penyerang Diego Costa akan bermain sebagai starter pada pertandingan Liga Champions melawan Sporting Lisbon, di Estadio Jose Alvalade, Selasa (30/9/2014), sementara Didier Drogba akan absen karena mengalami cedera pergelangan kaki.

Keputusan Mourinho itu menempatkan Costa dalam bahaya cedera, karena ia belum pulih betul dari masalah otot paha dan bermain penuh pada laga terakhir Chelsea, yaitu melawan Aston Villa, pada 27 September 2014. Mourinho mengetahui hal itu karena ia sendiri yang mengatakan bahwa Costa belum siap secara fisik untuk bermain tiga hari sekali.

"Diego akan menjadi starter. Betul bahwa ada risiko, tetapi ia akan bermain. Kami mempertimbangkan risiko itu dan ia akan bermain. Semoga semuanya baik-baik saja dan semoga sejak Selasa hingga Minggu, ia punya cukup waktu untuk kembali bugar dan bermain melawan Arsenal (di Premier League)," ujar Mourinho.

"(Pertandingan melawan Sporting) penting bagi kami. Ini adalah laga sulit dan jika saya bisa memainkan pemain-pemain terbaik dan tim yang saya siapkan saya nilai sebagai tim terbaik untuk meraih hasil maksimal. Saya tak akan melakukan perubahan."

"Tugas saya bukan mengistirahatkan pemain. Saya membuat keputusan. Saya tak berpikir soal Arsenal. Saya berpikir soal Sporting dan saya akan memulai pertandingan dengan pemain-pemain yang menurut saya terbaik."

"Drogba akan absen selema beberapa pekan. Ia mengalami masalah pada kaki saat mengikuti sesi latihan. Ia tak mungkin ikut ke Lisbon dan menurut saya ia juga tak mungkin pulih untuk pertandingan hari Minggu nanti (melawan Arsenal)," tuturnya.

Costa memang pemain andalan Chelsea untuk urusan gol. Di ajang Premier League, ia bermain enam kali dan mencetak delapan gol. Dalam enam laga itu, ia selalu menjadi starter. Ia bermain sebagai pengganti pada laga Liga Champions melawan Schalke pada 17 September 2014.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com