Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xavi-Iniesta Tak Bisa Jawab Pertanyaan Messi

Kompas.com - 09/07/2014, 10:01 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Daily Mail
SAO PAULO, KOMPAS.com - Argentina berpeluang lolos ke final Piala Dunia untuk pertama kalinya dalam 24 tahun terakhir, jika tim Tango berhasil mengalahkan Belanda di Arena Corinthians, Sao Paulo, Rabu atau Kamis (10/7/2014) dini hari WIB. Terlebih, bagi Lionel Messi yang sangat mengidam-idamkan gelar juara dunia.

Messi sudah merasakan berbagai gelar bergengsi bersama Barcelona di antaranya enam gelar Liga Spanyol, tiga trofi Liga Champions, dan empat kali meraih Ballon d'Or. Sejumlah gelar tersebut terasa hambar tanpa trofi Piala Dunia di lemarinya. 

"Piala Dunia adalah sesuatu hal yang Anda impikan saat Anda kecil dan itu tidak pernah hilang. Aku pernah bertanya kepada rekan-rekan di Barcelona, Xavi, Iniesta, dan Pique mengenai perasaan mengangkat trofi tetapi mereka tidak bisa menjelaskan," kata Messi.

"Kami akan melakukan segalanya untuk mewujudkan impian ini. Bermain di final Piala Dunia dengan atmosfer luar biasa di Maracana adalah impian setiap pemain tetapi pertama kami harus bisa memastikan ke sana," sambungnya.

Messi tampil luar biasa demi mewujudkan impiannya itu. Saat ini, ia merupakan mesin gol Argentina dengan menorehkan empat gol dari total delapan gol yang diciptakan tim Tango. Bintang Barcelona itu pun berpeluang menjadi pencetak gol terbanyak di Piala Dunia jika mampu konsisten mencetak gol hingga laga final.

"Aku lebih memilih juara daripada sepatu emas. Aku hanya berkonsentrasi kepada tim. Jika kami berkonsentrasi kepada permainan kami sendiri dan kami menyiapkan taktik kami maka sepak bola kami bisa berbicara. Jika aku terus mencetak gol dan itu membantu tim, maka hal itu yang paling penting," tutur Messi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com