Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Messi "Paksa" Barcelona Beli Aguero

Kompas.com - 07/05/2014, 20:45 WIB
KOMPAS.com - Lionel Messi bakal segera memperpanjang kontraknya bersama Barcelona. Tetapi, striker mungil asal Argentina ini dikabarkan mengajukan satu permintaan agar kompatriotnya, Sergio Aguero, dibeli Barca dari Manchester City.

Sport mengatakan bahwa perwakilan Messi dan klub kian dekat dengan kesepakatan mengenai nilai kontrak sang pemain. Akan tetapi, Messi pun memiliki pandangan mengenai tim, di mana harus ada tambahan pemain untuk lini depan.

Tampaknya gaji 20 juta euro (sekitar Rp 322,497 miliar) per tahun dan bonus 4 juta euro (sekitar Rp 64,499 miliar) sudah disepakati. Tetapi kontrak baru itu belum ditandatangani karena ayah sekaligus agen Messi, Jorge Messi, ditengarai meminta klub untuk menempatkan Aguero sebagai bidikan utama pada bursa transfer musim panas.

Dikatakan, Messi ingin Barca memiliki tim yang bisa berkompetisi untuk banyak trofi pada musim mendatang. Karena itulah, mantan striker Atletico Madrid tersebut, yang merupakan rekan senegaranya, menjadi bagian tim.

Di samping Aguero, Messi juga ingin agar kontrak Jose Pinto diperbarui karena mereka merupakan teman dekat. Sejauh ini, rumor yang berkembang menyebutkan bahwa Pinto akan meninggalkan Camp Nou pada musim panas mendatang.

Diharapkan, kontrak Messi akan segera selesai sebelum perhelatan Piala Dunia 2014 pada bulan Juni di Brasil. Akan tetapi, sampai sekarang tak ada yang bisa memastikan kapan kesepakatan Messi dan Barca terwujud.

Televisi Catalan mengklaim hubungan Messi dan direktur olahraga Andoni Zubizarreta menjadi kurang bagus sebagai akibat dari proses negosiasi kontrak baru itu, bahkan sejak hengkangnya Pinto menjadi isu besar.

Aguero merupakan mantan bintang Atletico. Dia meninggalkan Vicente Calderon pada tahun 2011 untuk pindah ke Etihad Stadium, markas Manchester City. Selama berkostum Los Colchoneros, Aguero mengemas 101 gol dari 234 pertandingan bersama klub ibu kota Spanyol tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com