Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Napoli Terpeleset di Ennio Tardini

Kompas.com - 07/04/2014, 03:54 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

PARMA, KOMPAS.com — Napoli secara mengejutkan takluk saat bertandang ke Stadion Ennio Tardini, kandang Parma, pada laga Serie-A, Minggu (6/4/2014). Napoli kalah dengan skor 0-1.

Kekalahan tersebut membuat Napoli semakin sulit mengejar AS Roma dan Juventus yang berada di atasnya. Napoli berselisih 12 poin dari AS Roma dan 17 poin dari Juventus.

Dalam pertandingan kontra Parma, Napoli tampil dengan susunan pemain terbaiknya. Akan tetapi, baik Parma maupun Napoli gagal mencetak gol sepanjang babak pertama.

Kebuntuan laga tersebut baru terpecahkan pada menit ke-55. Dari sebuah umpan Mattia Cassani, gelandang Parma, Marco Parolo, melepaskan tendangan keras yang gagal dibendung kiper Pepe Reina. Parma pun memimpin 1-0 atas Napoli.

Berupaya mengatasi ketertinggalan, pelatih Rafael Benitez memainkan tiga pemain pada babak kedua, yakni Dries Mertens, Duvan Zapata, dan Goran Pandev. Namun, hingga laga usai, Parma tetap mampu mempertahankan keunggulan dan meraih tiga poin.

Susunan pemain

Parma: 83-Antonio Mirante; 2-Mattia Cassani, 19-Felipe, 29-Gabriel Paletta, 3-Cristian Molinaro; Marco Marchionni, 30-Afriyie Acquah, 16-Marco Parolo (24-Gianni Munari 80), 17-Raffaele Palladino (18-Massimo Gobbi 89); 23-Ezequiel Schelotto, 7-Jonathan Biabiany (9-Alberto Cerri 90+2)

Pelatih: Roberto Donadoni

Napoli: 25-Pepe Reina; 4-Henrique, 21-Federico Fernandez, 33-Raul Albiol, 31-Faouzi Ghoulam; 88-Gokhan Inler, 8-Jorginho; 7-Jose Callejon (14-Dries Mertens 68), 17-Marek Hamsik (19-Goran Pandev 81), 24-Lorenzo Insigne; 9-Gonzalo Higuain (91-Duvan Zapata 68)

Pelatih: Rafael Benitez

Wasit: Mauro Bergonzi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com