Bayern Berpesta Empat Gol di Kandang Hannover

Kompas.com - 24/02/2014, 01:39 WIB
Ferril Dennys

Penulis

HANNOVER, KOMPAS.com — Bayern Muenchen sukses mengalahkan Hannover 96 dengan skor empat gol tanpa balas dalam lanjutan Bundesliga 1 yang digelar di HDI-Arena, Minggu (23/2/2014). Bayern pun kokoh di puncak klasemen dengan merangkum 62 poin, atau unggul 19 poin dari Bayer Leverkusen di peringkat kedua.

Thomas Mueller mampu membawa Bayern unggul terlebih dulu lewat gol yang diciptakannya pada menit ke-25. Pemain asal Jerman tersebut menjebol gawang tim tuan rumah setelah menanduk bola dari umpan yang dilepaskan Rafinha di sisi kiri pertahanan tim tuan rumah.

Berselang sembilan menit kemudian, giliran Thiago Alcantara yang mencatatkan namanya di papan skor. Gol ini berkat kejelian Bastian Schweinsteiger melepaskan umpan terukur ke dalam kotak penalti. Alcantara menyambut umpan tersebut dengan sepakan keras dan gol. Gol ini mengunci keunggulan Bayern 2-0 pada babak pertama.

Selepas turun minum, Mueller kembali menunjukkan tajinya lewat gol yang diciptakannya pada menit ke-59. Alaba dalam posisi bebas memberikan bola kepada Mandzukic. Mandzukic dengan tumitnya memberikan bola kepada Mueller. Tanpa pikir panjang, Mueller melepaskan tembakan yang membuat bola bersarang ke tengah gawang Hannover.

Puas dengan penampilan Mueller, pelatih Bayern, Josep Guardiola, mengganti Mueller dengan Arjen Robben. Bayern pun untuk ketiga kalinya berhasil membobol Hannover pada menit ke-66. Kali ini, kiper Ron-Robert Zieler tak kuasa membendung bola hasil tandukan Mandzukic.

Setelah itu, Guardiola kembali melakukan perubahan. Pelatih asal Spanyol itu memasukkan Toni Kroos dan Claudio Pizarro. Namun, perubahan tersebut tak membuahkan hasil. Skor 4-0 untuk keunggulan Bayern bertahan hingga laga usai.  

Susunan Pemain
Hannover: 1-Ron-Robert Zieler; 18-Sebastien Pocognoli, 19-Christian Schulz, 22-Franstisek Rajtoral, 25-Marcelo Filho; 8-Manuel Schmiedebach, 10-Szabolcs Huszti, 28-Lars Stindl (Andreasen 68), 32-Leonardo Bittencourt (Edgar Prib 37); 16-Artjoms Rudnevs, 39-Mame Biram Diouf (Artur Sobiech 78)
Manajer: Tayfun Korkut

Bayern Muenchen: 22-Tom Starke; 8-Javi Martinez, 13-Rafinha, 17-Jerome Boateng, 27-David Alaba; 6-Thiago Alcantara, 19-Mario Goetze (Kroos 67), 21-Philipp Lahm, 25-Thomas Mueller (Robben 62), 31-Bastian Schweinsteiger (Pizarro 72); 9-Mario Mandzukic
Pelatih: Josep Guardiola

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com