Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Webb Diminta Tak Pimpin Laga Liverpool Lagi

Kompas.com - 18/02/2014, 23:07 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Goal
LIVERPOOL, KOMPAS.com - Mantan striker Liverpool, John Aldridge, mengatakan wasit Howard Webb seharusnya tidak perlu memimpin laga The Reds lagi. Ia menilai Webb terlalu sering merugikan Liverpool di beberapa pertandingan penting.

Pernyataan itu diungkapkan Aldridge terkait dengan keputusan kontroversial Webb ketika Liverpool kalah 1-2 dari Arsenal pada putaran kelima Piala FA, Minggu (16/2/2014). Webb tidak memberikan hadiah penalti kepada Liverpool saat Luis Suarez dilanggar oleh Oxlade-Chamberlain di kotak terlarang pada menit ke-65.

Selain itu, Webb juga pernah mengeluarkan keputusan kontroversial ketika Suarez dijatuhkan Samuel Eto'o di kotak penalti saat Liverpool menghadapi Chelsea pada Desember 2013. Webb kembali tidak menunjuk titik putih dan laga tersebut pun akhirnya dimenangkan oleh Chelsea 2-1.

"Dia (Webb) mengorbankan kami (saat melawan Arsenal). Saya juga masih kesal dengan keputusan Webb saat menghadapi Chelsea pada Desember," kata Aldridge.

"Saya masih marah dia tidak memberikan penalti ketika Luis Suarez dijatuhkan di area terlarang dan tidak memberikan Samuel Eto'o kartu merah ketika menekel Jordan Henderson dengan keras."

"Jadi, pertandingan pada Minggu sore di Stadion Emirates semakin membuat saya marah. Webb terlalu sering membuat keputusan salah."

"Dia memberikan kami penalti ketika Suarez ditekel Lukas Podolski. Tetapi, untuk alasan yang tidak dimengerti oleh seluruh warga di negara ini, dia tidak memberikan hadiah penalti ketika Alex Oxlade-Chamberlain menjegal Suarez."

"Berapa banyak keputusan salah yang sudah diperbuat oleh Webb. Dia seharusnya tidak pernah memimpin pertandingan Liverpool lagi. The Reds bisa melihat dokumen-dokumen dan melihat daftar laga (yang dipimpin oleh Webb) untuk membantu kasus seperti ini."

"Ketika dia memimpin laga, kami tidak pernah mendapat keputusan besar. Karena Liverpool kini tengah mengincar posisi empat besar, kami harus berharap dia tidak mempimpin pertandingan kami lagi mulai dari sekarang hingga akhir musim," tukasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liga Esports Nasional 2024 Kembali Digelar, Pesta Gim Tanah Air

Liga Esports Nasional 2024 Kembali Digelar, Pesta Gim Tanah Air

Olahraga
Hasil Indonesia Vs Laos 6-1, Garuda Asia Sempurna di Puncak Grup A

Hasil Indonesia Vs Laos 6-1, Garuda Asia Sempurna di Puncak Grup A

Timnas Indonesia
Pengamat Sarankan Timnas Indonesia untuk Berlatih Secara Maksimal

Pengamat Sarankan Timnas Indonesia untuk Berlatih Secara Maksimal

Timnas Indonesia
Kesiapan Relawan Medis di Tengah Animo Suporter di Piala Eropa 2024

Kesiapan Relawan Medis di Tengah Animo Suporter di Piala Eropa 2024

Internasional
Proses Penjualan Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman

Proses Penjualan Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman

Internasional
Beckham Ingin Persib Bisa Bicara Banyak di AFC Champions League 2

Beckham Ingin Persib Bisa Bicara Banyak di AFC Champions League 2

Liga Indonesia
Cara Fajar dan Gregoria Fokus  Olimpiade: Puasa Medsos hingga Ganti Whatsapp

Cara Fajar dan Gregoria Fokus Olimpiade: Puasa Medsos hingga Ganti Whatsapp

Badminton
Jadwal Siaran Langsung 16 Besar Euro 2024, Dibuka Laga Swiss vs Italia

Jadwal Siaran Langsung 16 Besar Euro 2024, Dibuka Laga Swiss vs Italia

Internasional
Kriteria Caketum PBSI, Punya Jiwa Kepemimpinan dan Peduli Bulu Tangkis

Kriteria Caketum PBSI, Punya Jiwa Kepemimpinan dan Peduli Bulu Tangkis

Badminton
Shin Tae-yong Sambut Positif Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia

Shin Tae-yong Sambut Positif Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Jens Raven Resmi Jadi WNI, Amunisi Tambahan Lini Serang Timnas Indonesia

Jens Raven Resmi Jadi WNI, Amunisi Tambahan Lini Serang Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Laos, Kickoff 19.30 WIB

Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Laos, Kickoff 19.30 WIB

Timnas Indonesia
Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Optimistis Tatap Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Optimistis Tatap Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Laporan dari Jerman: Animo Suporter Jadi Tantangan Pihak Penyelenggara Piala Eropa

Laporan dari Jerman: Animo Suporter Jadi Tantangan Pihak Penyelenggara Piala Eropa

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com