Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hat-trick Bale Bawa Madrid Hempaskan Valladolid 4-0

Kompas.com - 01/12/2013, 03:57 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

MADRID, KOMPAS.com - Real Madrid menang telak 4-0 atas Real Valladolid, pada pertandingan lanjutan La Liga yang berlagsung di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (1/12/2013) WIB. Gelandang Madrid asal Wales, Gareth Bale, mencetak hat-trick dan satu assist dalam pertandingan tersebut.

Madrid mengancam gawang Valladolid sejak awal pertandingan. Pada menit ketiga, bola hasil tendangan sudut yang dilakukan Xabi Alonso, mengarah ke Sergio Ramos yang berdiri tepat di depan gawang Valladolid. Namun sundulan bek tim nasional Spanyol ini masih melayang di atas mistar gawang Valladolid.

Tiga menit berselang, Madrid kembali mendapat peluang. Namun tendangan keras Angel di Maria dari luar kotak penalti masih membentur mistar Valladolid.

Gol yang dinantikan suporter tuan rumah baru datang pada menit ke-33. Bola muntah hasil tendangan keras Di Maria, dengan cepat disundul oleh Bale.

Benzema memperbesar keunggulan Madrid pada menit ke-36. Umpan Bale dari sisi kanan lapangan, diakhiri penyerang asal Perancis ini dengan sebuah tandukan yang bersarang di gawang Valladolid. Skor 2-0 bertahan hingga waktu istirahat.

Selepas turun minum, Bale mencetak gol keduanya pada menit ke-63. Memanfatkan umpan dari Marcelo dari sisi kiri, Bale yang sudah tak terkawal dapat dengan mudah menceploskan bola ke sudut kanan gawang Valladolid. Sedangkan gol ketiga pemain termahal dunia tersebut dicetak pada menit ke-89, kembali memanfaatkan umpan dari Marcelo. Skor 4-0 bertahan hingga peluit akhir pertandingan.

Dengan kemenangan ini, Madrid terus menempel dua rivalnya yang menempati urutan pertama dan kedua klasemen sementara, Barcelona dan Atletico Madrid. El Real mengumpulkan total 37 poin, tertinggal tiga dari Atletico dan Barca. Tetapi Barca berpeluang menjauh karena baru akan bermain pada Senin (2/11) di markas Athletic Bilbao.

- Susunan pemain

Real Madrid: 25-Diego López, 15-Daniel Carvajal, 4-Sergio Ramos, 3-Pepe, 12-Marcelo, 19-Luca Modric, 14-Xabi Alonso, 11-Gareth Bale, 23-Isco, 22-Angel di María (20-Jese Rodriguez 74), 9-Karim Benzema (74-Alvaro Morata)
Pelatih: Carlo Ancelotti

Real Valladolid: 13-Diego Mariño, 17-Peña, 4-Marc Valiente, 6-Jesús Rueda, 24-Gilberto García, 16-Lluis Sastre, 5-Fausto Rossi, 18-Álvaro Rubio, 21-Zakarya Bergdich, 11-Daniel Larsson (14-Omar Ramos), 9-Javi Guerra (23-Manucho Goncalves)
Pelatih: Juan Ignacio Martinez

Wasit: Pedro Perez

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com