Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Bawa 1 Poin dari Bologna

Kompas.com - 25/11/2013, 04:59 WIB
BOLOGNA, KOMPAS.com — Inter Milan bermain imbang 1-1 dengan Bologna, pada pertandingan Serie-A, di Renato Della'Ara, Minggu (24/11/2013). Dengan hasil tersebut, Inter duduk di peringkat keempat dengan nilai 26, atau kalah dua angka dari Napoli di posisi ketiga (zona Liga Champions).

Inter tertinggal lebih dulu akibat gol Panagiotis Kone pada menit ke-12. Gol bermula dari pergerakan Jonathan Cristaldo di sektor kiri pertahanan Inter yang berujung umpan silang. Kone berhasil menguasai umpan itu dan menembakkannya ke tengah gawang dengan tendangan kaki kiri.

Jonathan membawa Inter menyamakan kedudukan pada menit ke-51. Dengan kaki kanan, ia melesatkan bola kiriman Fredy Guarin dari tengah kotak penalti ke sudut kiri bawah gawang Gianluca Curci.

Pertandingan berlangsung terbuka sejak babak pertama. Kedua kubu beberapa kali bergantian menciptakan ancaman. Penyelesaian akhir yang kurang terukur serta perfoma Gianluca Curci dan Samir Handanovic, membuat usaha kedua kubu tak membuahkan hasil sesuai harapan.

Pada menit ke-14, misalnya, Rodrigo Palacio melepaskan tembakan jarak jauh akurat yang bisa diantisipasi Curci. Empat menit kemudian, Archimede Morleo melihat tembakannya terblok seorang pemain Inter.

Bologna membalas melalui tembakan Jonathan Cristaldo pada menit ke-23, yang diantisipasi Handanovic. Dua menit setelahnya, Alessandro Diamanti dan Rodrigo Palacio tampak melepaskan tembakan yang tak membuahkan gol akibat antisipasi Curci.

Permainan tak banyak berubah di babak kedua. Inter dan Bologna tetap bermain terbuka dan beberapa kali bertukar ancaman.

Setelah gol Jonathan, Inter menciptakan peluang melalui Esteban Cambiasso. Curci berhasil mematahkannya. Bologna kemudian membangun serangan balasan, yang berujung tembakan dari Rolando Bianchi pada menit ke-55, yang dimentahkan Handanovic.

Memasuki menit ke-60, Inter lebih mendominasi permainan dan menciptakan tiga peluang beruntun melalui Cambiasso, Palacio, dan Guarin. Namun, tak satu pun bisa mengatasi barisan pertahanan tuan rumah.

Hal serupa terjadi menjelang akhir pertandingan. Rolando dan Juan Jesus melepaskan tembakan akurat pada menit ke-90. Sementara usaha Rolando diantisipasi Curci, tembakan Juan Jesus membentur mistar gawang.

Menurut catatan Lega Serie-A, selama pertandingan, Inter menguasai bola sebanyak 62 persen dan menciptakan tujuh peluang emas dari 23 usaha, sementara Bologna melepaskan empat tembakan titis dari sembilan percobaan.

Bologna: 1-Gianluca Curci; 5-Mikael Antonsson, 6-Frederik Sorensen, 14-Cesare Natali; 3-Archimede Morleo, 4-Rene Krhin, 8-Gyorgy Garics, 15-Diego Pérez; 23-Alessandro Diamanti, 33-Panagiotis Kone, 99-Jonathan Cristaldo

Inter: 1-Samir Handanovic; 5-Juan, -14-Hugo Armando Campagnaro, 35-Rolando; 2-Jonathan, 11-Ricardo Alvarez, 19-Esteban Cambiasso, 21-Saphir Sliti Taider, 55-Yuto Nagatomo (31-Alvaro Pereira 25); 8-Rodrigo Palacio, 13-Fredy Guarin

Wasit: Luca Banti

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com